get app
inews
Aa Text
Read Next : Daftar Pesepakbola Termahal Liga 1 2023-2024, Nomor 3 Pernah Bermain di Serie A hingga Piala Dunia

5 Pemain Asal Afrika yang Sukses di Liga 1 2023-2024

Rabu, 19 Juli 2023 | 09:48 WIB
header img
Pemain Asal Afrika yang Sukses di Liga 1 2023-2024. Foto: Persija

JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id – Ada beberapa pemain asal Afrika yang sukses bermain di Liga 1 2023-2024, menarik untuk dibahas. Sudah sejak lama para pemain ini menjadi sosok yang menarik perhatian pihak klub dan juga para pecinta sepakbola Tanah Air.

Jika pada musim-musim sebelumnya pemain asal Afrika mendominasi daftar pemain asing, tetapi berbeda untuk Liga 1 2023-2024 ini. Di musim ini pemain Asia menjadi primadona bagi tim-tim Liga 1.

Dengan adanya aturan baru terkait pemain yang diterapkan PT. LIB di Liga 1 2023-2024, pada musim ini setiap tim harus memiliki lima pemain asing bebas plus satu pemain ASEAN. Sehingga hal itu membuat setiap tim memburu pemain-pemain asal Asia Tenggara.

Ternyata aturan itu tidak menguntungkan bagi pemain-pemain asal Afrika. Klub-klub Liga 1 2023-2024 lebih memilih untuk mendatangkan pemain Asia atau Amerika Selatan. Kondisi tersebut membuat eksistensi pemain dari Benua Hitam tak lagi dominan.

Pemain Asal Afrika yang Sukses di Liga 1 2023-2024

1. Makan Konate


 

Para pecinta Liga 1 pasti tidak asing dengan nama pemain Afrika satu ini. Yap, dia adalah Makan Konate. Gelandang lincah asal Mali ini sukses merengkuh dua trofi Liga 1 dan Piala Presiden bersama Persib Bandung.

Eks pemain PSPS Pekanbaru itu turut mempersembahkan trofi Piala Presiden untuk Arema FC di musim 2018-2019. Selain tiga klub itu, Makan sempat membela banyak klub Tanah Air sebut saja Barito Putera, Sriwijaya FC, Persebaya Surabaya, Persija Jakarta dan RANS Nusantara FC.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut