PSSI Bongkar 9 Syarat untuk Jadi Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023, Apa Saja?

PSSI juga mencari pemain yang disiplin, mampu berkomitmen dan berkeyakinan yang kuat. Pemain juga mampu memiliki koordinasi prima, yang ditunjukkan dengan kemampuan melakukan gerakan ekstrem dalam kecepatan tinggi.
1. Skill: Menguasai beragam variasi teknik dan skill sepakbola
2. Kekuatan Otot: Mampu melakukan gerakan secara eksplosif
3. Postur: 170 hingga 185 cm
4. Mental Kuat: mampu mengatasi tekanan
5. Tahun Kelahiran: Januari 2006 hingga Desember 2007
6. Kognitif: Kemampuan membaca permainan, membuat keputusan, bertindak cepat
7. VO2max: Rata-rata 60-65, defender 56-60, gelandang 63-67, penyerang 57-61
8. Disiplin: Memiliki keyakinan dan komitmen yang kuat
9. Koordinasi Prima: Mampu melakukan gerakan ekstrem dalam kecepatan tinggi
Artikel ini telah tayang di Okezone dengan judul "9 Syarat Jadi Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 Dibongkar PSSI, Apa Saja?"
Editor : Asep Juhariyono