Menjelang Hari Kiamat Tiba, Ini Rangkaian Peristiwa yang Terjadi

Widaningsih/Eni Pepin Lusiani
Rangkaian peristiwa yang terjadi menjelang hari Kiamat Tiba. Foto: Ilustrasi/Freepik

Hari Kiamat

1. Peniupan 2 kali sangkakala oleh Malaikat Israfil. 

Tiupan pertama, semua makhluk dimatikan oleh Allah Ta'ala. Yang kedua dihidupkan kembali oleh Allah. Selisih waktunya 40 (entah hari, bulan atau tahun). Wallahu A'lam.

2. Ba'ats.

Hari dibangkitkannya manusia dari alam kubur untuk mempertanggungjawabkan amal perbuatannya.

3. Mahsyar.

Hari dikumpulkannya manusia di padang Mahsyar untuk diadili. Semua manusia saat itu mengalami kepayahan karena matahari didekatkan kepada manusia dan manusia dibanjiri oleh keringat. Namun Allah memberi pertolongan kepada 7 golongan yang dinaunginya.

4. Syafa'at Nabi

Inilah kelebihan umat Islam mendapat pertolongan dari Nabi Muhammad SAW. Melalui syafaat Nabi, beliau akan menyelamatkan umatnya menjadi ahli surga dan diringankan dosanya atas kehendak Allah Ta'ala.

5. Hisab.

Perhitungan amal baik dan buruk pada saat di dunia. Semua bibir terkunci, hanya anggota tubuh yang bersaksi.

6. Mizan.

Penimbangan amal dan dosa.

7. Ita-ul Kitab.

Pemberian buku catatan amal manusia.

8. Haudh (telaga).

Setiap Nabi memiliki telaga untuk memberi minum umatnya. Hanya ahli surga saja yang diizinkan untuk menikmati telaga tersebut.

9. Shirat.

Jembatan membentang diatas neraka, permukaan titiannya sangat tipis dan tajam, lebih tipis dari rambut. Untuk melewati jembatan ini, sesuai dengan amal kita. Ada yang melewatinya dengan secepat kilat, angin, terbang, berlari. Dan ada juga yang terjerumus. Na'udzubillahi min dzalik.

10. Surga dan Neraka.

Tempat terakhir pembalasan bagi manusia. Bagi yang beramal baik akan masuk surga dengan segala nikmat yang ada di dalamnya. Sebaliknya orang yang beramal buruk akan masuk neraka dengan penuh siksa. Semoga kita terhindar dari azab neraka yang pedih.

Demikian rangkaian peristiwa menjelang hari Kiamat besar dan keadaan manusia pada hari Kiamat kelak. Semoga tanda-tanda kiamat ini menjadi muhasabah bagi kita untuk memperbanyak bekal takwa.

Wallahu A'lam

Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews dengan judul "Rangkaian Peristiwa yang Terjadi Menjelang Tibanya Hari Kiamat"

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network