Bala Bencana
1. Bumi berubah wajah akibat bencana.
2. Umat Islam menyelamatkan diri dan mengungsi ke bukit dan gunung.
3. Umat Islam kekurangan makanan, makanan muslim hanyalah zikrullah.
4. Bencana alam terus terjadi melalui 4 unsur yaitu tanah, air, api, angin. Sebanyak 2/3 penduduk dunia mati.
Munculnya Khalifah Islam (Imam Mahdi)
1. Terjadi peperangan antara Islam dan kaum musyrikin.
2. Islam menang di bawah Khalifah Islam (Imam Mahdi). Saat itu Dajjal dan pengikutnya masih menyembunyikan dirinya.
Kejayaan Khalifah Islam Diprediksi 7-9 Tahun
1. Rezeki melimpah ruah.
2. Hewan liar menjadi sahabat.
3. Tidak ada orang yang mau menerima zakat.
4. Bumi memperlihatkan keindahannya.
Bangkitnya Dajjal dan Bala Tentaranya
1. Turunnya Nabi Isa 'alaihis salam.
2. Nabi Isa salat diimami Khalifah Islam (Imam Mahdi) di Masjid Al-Aqsa Palestina.
3. Cairnya wajah Dajjal tatkala melihat Nabi Isa.
4. Matinya Dajjal di tangan Nabi Isa.
5. Peperangan Khalifah dan Nabi Isa menentang Yahudi.
6. Pohon dan batu berbicara memberitahukan keberadaan kaum Yahudi.
7. Kemenangan untuk Islam.
Menjelang Wafatnya Nabi Isa 'alaihissalam
1. Semua manusia menerima Islam.
2. Pembunuhan babi di muka bumi.
3. Turunnya Ya'juj wa Ma'juj dari atas bukit.
4. Nabi Isa membawa umat Islam ke Bukit Tursina dan berdoa untuk keselamatan umat dari Ya'juj wa Ma'juj.
5. Kematian Ya'juj dan Ma'juj oleh wabah penyakit. Bumi pun menjadi busuk karena banyaknya mayatnya.
6. Allah Ta'ala menurunkan hujan lebat membawa mayat Ya'juj Ma'juj ke laut sekaligus membersihkan bumi.
Wafatnya Nabi Isa
1. Nabi Isa wafat dan dimakamkan di sebelah makam Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam di areal Masjid Nabawi Madinah.
Kiamat Besar Bermula
1. Al-Qur'an diangkat.
2. Nama Allah Ta'ala tidak disebut lagi.
3. Gempa Bumi di tiga penjuru.
4. Keluarnya binatang yang berbulu yang bisa berbicara.
5. Zina dilakukan terang-terangan di jalan dan pasar.
6. Munculnya Asap tebal (Ad-dukhan).
7. Musnahnya Makkah dan Baitullah.
8. Semua umat Islam diwafatkan.
9. Matahari terbit dari sebelah Barat.
10. Munculnya Api dari barat yang mengumpulkan manusia.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait