get app
inews
Aa Read Next : Relasih Targetkan Kemenangan 60 Persen untuk Pasangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie di Ciamis

Akibu Telpuysin, Cara Guru SDN 4 Cintaratu Ciamis Perkenalkan Dunia Usaha pada Siswanya 

Kamis, 06 Juni 2024 | 11:41 WIB
header img
Akibu Telpuysin, cara guru SDN 4 Cintaratu Ciamis perkenalkan dunia usaha pada siswanya.  

Bagi anak-anak SD, keberadaan telur puyuh lebih familiar ketimbang telur itik. Telur puyuh rebus, jajanan bergizi yang digemari anak-anak sekolah.

“Jadi prakteknya di sekolah, kami membuat telur asin dari telur puyuh,” jelas Lia.

Tahapan pembuatan telur asin dari telur puyuh menurut Lia lebih sederhana ketimbang menggunakan telur itik. Dan juga lebih murah serta sama-sama penuh gizi.

Langkah pertama, telur puyuh mentah yang sudah dibeli di warung atau di pasar terlebih dahulu dicuci. Kemudian direbus sampai matang.

Setelah direbus, telur puyuh tersebut didinginkan dan dicuci kembali. Dan tidak perlu di amplas.

Kemudian siapkan air matang yang sudah dicampur garam dalam wadah, toples misalnya. Untuk penyedap rasa, bisa ditambahkan cabe rawit (cengek) dan bawang merah yang utuh. Lantas masukkan telur puyuh. Dan telur yang berenang dalam air asin rasa pedas dan aroma bawang merah tersebut didiamkan selama 4 hari.

Bisa juga sampai 10 hari, untuk menghasilkan telur asin yang berminyak dan lebih tahan lama.

Telur puyuh asin buatan murid-murid kelas I SDN 4 Cintaratu dibawah bimbingan guru kelasnya, Ibu Lia NE tersebut kemudian dikemas baik dalam kotak plastik maupun dalam toples.

Telur puyuh asin buatan bocil-bocil siswa SDN 4 Cintaratu Lakbok tersebut diberi label merk “Akibu  Telpuysin”  (telur puyuh asin).

Telur puyuh asin “Akibu Telpuysin” buah karya inovasi kreatif anak-anak kelas I SDN 4 Cintaratu itu menurut Lia pertama kali diperkenalkan secara luas pada kegiatan “Market Day” Gugus 3 Lakbok yang diikuti 10 SD dari  Gugus 3 Lakbok.

Dan dua hari ini, Rabu-Kamis (5-6/6/2024), telur puyuh asin “Akibu Telpuysin” dari SDN 4 Cintaratu Lakbok tersebut hadir di arena Ekspo Pendidikan di halaman Aula Disdik Ciamis. Tepatnya di stand Korwil Pendidikan Lakbok.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut