get app
inews
Aa Read Next : 10 Makanan yang Dapat Turunkan Kolesterol dengan Cepat, Singkirkan Lemak Jahat

7 Jus untuk Kolesterol Tinggi, Nomor 4 Paling Cepat Menurunkan

Selasa, 07 November 2023 | 14:22 WIB
header img
Jus untuk menurunkan kolesterol tinggi. Foto: Freepik

JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id - Kolesterol tinggi dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan dan membuat tubuh terasa tidak nyaman. Oleh karena itu, penting untuk segera menurunkan kadar kolesterol jika terjadi peningkatan.

Apalagi kolesterol tinggi dapat meningkatkan risiko terjadinya stroke dan serangan jantung. Berikut adalah beberapa jus yang dapat membantu menurunkan kolesterol tinggi, dikutip dari Medicalnews Today.

Jus untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi

1. Jus Wortel

Jus wortel banyak mengandung serat larut yang dapat membantu mengikat kolesterol jahat (LDL) dan membantu mengeluarkannya dari tubuh. Selain itu, jus wortel juga mengandung kalsium dan vitamin C.

Kalsium adalah mineral penting untuk kesehatan tulang dan dapat berperan dalam mengatur kadar kolesterol dalam tubuh. Sedangkan Vitamin C memiliki peran dalam metabolisme kolesterol, membantu tubuh untuk menghilangkan kolesterol dengan lebih efisien.

Jus wortel juga mengandung betakaroten, yang merupakan senyawa antioksidan kuat yang bersifat mengurangi oksidasi LDL.

2. Jus Lemon

Air lemon merupakan minuman yang menyegarkan dan tak hanya bagus menurunkan berat badan, tetapi juga mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Air lemon kaya akan antioksidan dan pektin, yaitu serat larut yang menyehatkan jantung.

Selain itu, penelitian juga menunjukkan bahwa kulit lemon mengandung senyawa d-limonene yang terbukti dapat membantu menurunkan kadar trigliserida.

3. Jus Jambu Merah

Jus jambu merah mengandung sejumlah nutrisi yang bermanfaat, termasuk vitamin C, vitamin E, dan selenium. Mengonsumsi jus jambu merah secara rutin selama kurang lebih 3 bulan ternyata dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan lemak jahat (LDL) dalam tubuh. Selain itu, dapat menurunkan lemak jahat hingga 50%.

4. Jus Kale

Kale tidak hanya cocok dijadikan hidangan pelengkap nasi, tetapi dapat juga menjadi pilihan yang baik sebagai jus penurun kolesterol paling cepat. Kale mengandung antioksidan karotenoid yang dapat membantu melawan radikal bebas dan mengurangi risiko pengerasan pembuluh darah. Dengan mengonsumsi jus kale secara rutin dapat membantu asam empedu mengikat kolesterol berlebih dan membantu dalam proses pengeluarannya dari tubuh.

5. Jus Pir

Pir mengandung pektin, yaitu serat larut yang dapat membantu mengurangi penyerapan kolesterol dari makanan dan membantu mengeluarkannya dari tubuh melalui saluran pencernaan.

6. Jus Buah Delima

Buah yang berwarna merah ini memang kaya akan nutrisi seperti magnesium, kalium, zinc, antioksidan polifenol, kalium, dan beberapa nutrisi lainnya. Selain buahnya, biji delima juga mengandung nutrisi seperti zat besi. Biji delima pun diyakini mampu meningkatkan kesuburan dan kekebalan tubuh.

Kandungan antioksidan dan serat yang ada pada buah delima diyakini dapat memberikan manfaat bagi kesehatan, yaitu menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Penelitian yang dilakukan secara meta analisis dalam jurnal Pharmacological Research, menunjukkan bahwa mengonsumsi jus delima secara rutin, paling tidak 2-12 pekan, dapat membantu menurunkan kadar tekanan darah sistolik.

7. Jus Anggur

Jus anggur mengandung antioksidan yang dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol baik dan sekaligus mengurangi kolesterol jahat dalam darah. Konsumsi jus anggur, jeruk, dan stroberi secara teratur dapat membantu meminimalkan risiko penyakit jantung dan penyakit kronis lainnya yang seringkali disebabkan oleh peningkatan kadar kolesterol. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut