JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id - Profil Jay Idzes, bek Venezia, saat ini sedang menjadi perbincangan di kalangan penggemar sepak bola Tanah Air. Pasalnya, pemilik darah campuran Belanda-Indonesia ini, kabarnya sedang menunggu proses dinaturalisasi oleh PSSI.
Hal itu ditunjukan dengan unggahan Erick Thohir di akun sosial media miliknya. Terlihat Erick Thohir, Ketua Umum PSSI, sedang bersalaman dengan Jay Idzes.
"Hari ini saya mengumumkan bahwa pemain asal klub Venezia Jay Idzes akan kita proses untuk memperkuat Merah Putih di ajang internasional untuk Garuda Mendunia", tulis Ketua PSSI Erick Thohir, Rabu (6/9/2023).
Erick Thohir menganggap Jay Idzes sebagai solusi untuk memperkuat pertahanan Timnas Indonesia yang sebelumnya dianggap kurang solid. Meskipun Jay masih memiliki kesempatan untuk bergabung dengan Timnas Belanda, ia lebih memilih untuk membela skuad Merah Putih.
"Idzes masih berusia 23 tahun. Kariernya sedang menuju puncak. Jadi pemain ini adalah pemain yang sangat potensial dan akan insya Allah akan menambah kekuatan timnas kita,” tutur pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN.
Profil Jay Idzes
Jay Idzes lahir pada 2 Juni 2000 di Kota Mierlo, Belanda. Pemain sepak bola berusia 23 tahun ini biasanya bermain sebagai bek tengah, tetapi juga dapat bermain sebagai gelandang tengah dan gelandang bertahan.
Diketahui, darah Indonesia Jay Idzes diperoleh dari kakek dan neneknya yang berasal dari Jakarta. Beberapa sumber menyebutkan bahwa Jay Idzes menganut agama Kristen. Salah satu bukti yang disebutkan adalah unggahan pada Instagram pribadinya saat merayakan Hari Natal pada tahun 2021.
Perjalanan Karier Jay Idzes di Level Klub
Sebelum bergabung dengan klub Venezia, Jay Idzes mengembangkan kemampuannya di dunia sepak bola di akademi lokal Belanda bernama Mifano. Setelah itu, ia bermain di akademi VVV-Venlo dan Helmond Sports pada tahun 2014.
Setelah menghabiskan dua musim di akademi VVV-Venlo dan Helmond Sports, Jay Idzes memutuskan untuk pindah ke akademi FC Eindhoven. Bersama klub itu, ia bermain untuk tim U-17 dan U-19.
Setelah bermain di tim U-17 dan U-19 FC Eindhoven, Jay Idzes dipromosikan ke tim senior pada musim 2017-2018. Pada debut profesionalnya, bek bertinggi 1,90 m ini bermain dalam pertandingan melawan FC Oss di Eredivisie Kasta Kedua. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1.
Musim kedua Jay Idzes di FC Eindhoven dianggap sebagai musim terbaiknya. Pada musim tersebut, ia tampil sebanyak 33 kali dalam berbagai pertandingan. Namun, di akhir musimnya tersebut timnya harus puas berada di peringkat ke-14 dalam klasemen akhir dan gagal meraih promosi ke Eredivisie.
Pada musim terakhir Jay Idzes di FC Eindhoven, yaitu pada 2019-2020, timnya sekali lagi gagal naik kasta ke liga sepak bola tertinggi di Belanda. FC Eindhoven berakhir di peringkat ke-13 dalam klasemen akhir.
Selanjutnya, Jay Idzes menerima penawaran untuk bergabung dengan Go Ahead Eagles pada musim 2020-2021. Selama tiga musim bermain di klub tersebut, yang dikenal sebagai The Pride of the Ijseel, Jay Idzes tampil sebanyak 93 kali, mencetak 3 gol, dan memberikan 5 assist. Idzes berhasil antarkan tim yang bermarkas di De Adelaarshorst Stadium itu menempati peringkat ke-2 dalam klasemen. Yang berarti mengantarkan timnya bermain di Eredivisie untuk musim 2021-2022.
Di musim debut Go Ahead Eagles di Eredivisie, penampilan mereka tidak memuaskan. Tim yang dilatih oleh Kees van Wonderen tersebut menempati peringkat ke-13 dalam klasemen akhir. Mereka berhasil mengumpulkan 36 poin dari 10 kemenangan, 6 hasil imbang, dan 18 kekalahan.
Idzes menerima tawaran dari Venezia pada bursa transfer musim panas 2023. Klub tersebut, yang saat ini berkompetisi di Serie B Italia, berhasil mendapatkan tanda tangan pemain berdarah Belanda-Indonesia tersebut tanpa biaya transfer alias gratis. Jay Idzes menandatangani kontrak dengan Venezia selama empat musim, yang berarti kontraknya akan berlangsung hingga tahun 2027.
Perjalanan Karier Jay Idzes di Timnas Belanda
Menurut informasi dari Transfermarkt, Jay Idzes belum mencatatkan penampilan di Timnas Belanda baik di level senior maupun junior. Hal ini membuat proses naturalisasi Jay Idzes oleh PSSI menjadi lebih mudah, karena ia belum memiliki keterikatan dengan Timnas Belanda.
Bahkan, pemain bek itu merasa senang dan bersemangat setelah mengetahui bahwa dia akan dinaturalisasi menjadi pemain Timnas Indonesia.
“Bersyukur,” tulis Jay Idzes menyertakan emoticon bendera Merah Putih di sosial media miliknya, Rabu (6/9/2023).
Editor : Asep Juhariyono