JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id – Nama Putri Anne viral di media sosial karena kerap membuat kontroversi. Istri aktor Arya Saloka ini sering mendapat kritikan pedas hingga hujatan dari warganet sejak memutuskan melepas hijab.
Saat pernikahannya dengan sang aktor dikabarkan retak karena kehadiran orang ketiga, Putri Anne mulai menjadi sorotan netizen.
Lantas, apa saja kontroversi Putri Anne yang membuat warganet ramai mengkritiknya? Berikut ulasannya.
Kontroversi Putri Anne Istri Arya Saloka
1. Lepas Hijab
Putri Anne sebenarnya sudah menyiratkan akan lepas hijab saat liburan ke Australia, pertengahan Mei silam. Kala itu, dia hanya menutupi rambutnya dengan topi dan hoodie.
Sang aktris kemudian resmi mengunggah video dirinya tanpa hijab, pada 21 Juni 2023. Keputusan itu membuat ibu satu anak tersebut menuai hujatan warganet yang ‘memaksanya’ membatasi kolom komentar Instagram.
2. Diduga Sudah Bercerai
Tak sedikit warganet yang berspekulasi bahwa Putri Anne dan Arya Saloka sebenarnya telah bercerai. Namun mereka enggan bersuara ke publik. Hal itu diperkuat dengan fakta bahwa keduanya sudah menghapus foto kebersamaan mereka di Instagram masing-masing.
3. Menghapus Nama Saloka dari Nama Belakangnya
Setelah menghapus foto-foto Arya Saloka dari akun Instagram pribadinya, Putri Anne juga diketahui turut menghapus nama ‘Saloka’ dari nama belakangnya.
4. Pesta Miras
Awal Juli 2023, beredar potongan video yang memperlihatkan Putri Anne sedang berpesta bersama teman-temannya. Mereka diduga menenggak minuman beralkohol dalam pesta tersebut.
Meski Putri Anne tak terlihat menikmati minuman tersebut, namun aktris 33 tahun itu tak lepas dari komentar jahat warganet. Alasannya, karena dia membawa serta sang putra dalam pesta tersebut.
5. Pakai Crop Top
Putri Anne tampil mengenakan crop top dan blazer putih pada hari ulang tahunnya, pada 18 Juni 2023. Dalam salah foto yang dibagikannya di Insta Story, crop top tersebut membuat kulit perutnya sedikit mengintip.
6. Berkata Kasar
Putri Anne sempat naik pitam ketika warganet menjulukinya ‘janda cebol’. Menjawab cemoohan tersebut, dia terlihat melontarkan umpatan kasar. “An**ng, ada yang ngatain gue janda cebol. Kasihan cebol,” ujarnya sambil tertawa.
7. Isu Pindah Agama
Putri Anne diketahui menjadi mualaf saat menikah dengan Arya Saloka. Namun ketika pernikahannya diisukan retak dan memutuskan membuka jilbab, muncul spekulasi yang mengatakan dia kembali memeluk agama Kristen.
Spekulasi pindah agama tersebut menguat, ketika Putri Anne mengunggah foto di depan gereja. Tak hanya itu, dia juga sempat menarik perhatian warganet ketika membahas tentang busana saat beribadah di dalam gereja.
Artikel ini telah tayang di Okezone dengan judul "7 Kontroversi Putri Anne: Lepas Hijab hingga Isu Pindah Agama"
Editor : Asep Juhariyono