CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id - Hujan intensitas tinggi yang mengguyur Ciamis disertai angin kencang dan petir, Jumat (15/11/2024) sore telah memicu terjadinya longsor tebing di Dusun Karang Cingkrang RT 02 RW 01 Desa Mekarmulya, Pamarican, Ciamis.
Kejadiannya sekitar 16.00 Jumat sore tersebut, tebing setinggi 7 meter runtuh selebar 8 meter.
Akibat longsor tersebut gedung SDN 2 Sidamulih yang berada di atas tebing runtuh dalam kondisi terancam.
Runtuhan tebing juga menimbun ruas jalan desa yang menghubungkan Desa Sidamulih dengan desa pemekarannya, Desa Mekarmulya.
"Sebagian badan jalan desa yang menghubungkan Desa Sidamulih menuju Balai Desa Mekarmulya tertutup longsor, tidak bisa dilewati mobil. Kalau motor dan pejalan kaki masih bisa lewat," ujar relawan FK Tagana Ciamis di Pamarican, Baehaki Efendi kepada iNewsCiamisRaya.id, Jumat (15/11/2024) malam.
Karena Jumat sore tersebut masih turun hujan sampai malam menurut Baehaki pembersihan puing longsor akan dilaksanakan pada Sabtu (16/11/2024) hari ini.
Editor : Asep Juhariyono