JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id - Bonus SEA Games 2023 yang akan diterima para atlet, kisarannya masih sama dengan nominal pada gelaran event terakhir di Vietnam. Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengungkapkan hal tersebut belum lama ini.
Dirilis dari Okezone (8/5), Dalam event SEA Games tahun ini Menpora Dito menargetkan rombongan atlet Indonesia dapat membawa pulang 60 medali emas.
Atlet yang mengikuti SEA Games di Kamboja tahun ini sebanyak 599 orang. Jumlah tersebut lebih banyak dari gelaran event terakhir di Vietnam, yakni 499 atlet.
Opening ceremony SEA Games 2023 Kamboja dilakukan pada 5 Mei 2023 silam, sementara upacara penutupan akan dilakukan pada 17 mei mendatang.
Gelaran SEA Games 2023 Kamboja diikuti oleh 6.210 atlet dari negara-negara ASEAN, dan akan bertanding di 36 cabang olahraga.
Lantas, berapakah bonus yang akan diterima rombongan atlet Indonesia yang berhasil memenangkan medali? Simak ulasannya berikut ini.
Pada gelaran SEA Games 2021 Vietnam, Presiden Joko Widodo memberikan bonus kepada atlet berprestasi dengan total hadiah senilai Rp130 miliar, sementara bonus yang diberikan kepada para pelatih dan asisten pelatih yang mendampingi adalah Rp32 miliar.
Tahun itu, Tim Merah-Putih membawa pulang 241 medali, yang terdiri dari 69 medali emas, 91 medali perak, dan 81 medali perunggu. Kontingen Indonesia menduduki peringkat ketiga dalam klasemen terakhir SEA Games 2021.
Editor : Asep Juhariyono