JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id – Ernie Meike, kini namanya juga menjadi sorotan publik. Erni adalah istri dari Rafael Alun Trisambodo, sekaligus ibu dari Mario Dandy Satrio, anak pejabat pajak pelaku penganiayaan terhadap David Ozora yang kini telah ditahan polisi.
Gaya hidup keluarga Rafael Alun saat ini tengah menjadi sorotan karena dari hasil penelusuran publik, rupanya dia memiliki harta dan kekayaan yang dicurigai tak sesuai dengan LHKPN yang dilaporkannya.
Belum lagi tingkah sang anak yang ketahuan kerap pamer kendaraan-kendaraan mewah di akun media sosialnya. Belakangan, Rafael Alun mengungkapkan bahwa Jeep Wrangler Rubicon yang dipamerkan sang anak Mario Dandy bukanlah miliknya, melainkan milik kakaknya.
Demikian pula sederet mobil mewah yang sempat viral di media sosial dan diduga adalah miliknya, rupanya adalah milik anak menantunya. Namun demikian, KPK akan tetap melakukan pengecekan menyeluruh untuk memastikan kepemilikan harta Rafael.
Ernie Meike pun akhirnya masuk dalam sorotan publik, sebab publik pun menelusuri unggahan-unggahannya di akun media sosialnya. Penelusuran MNC mendapati bahwa akun Instagram Ernie tak lagi aktif setelah kasus penganiayaan putranya santer diberitakan.
Lantas, seperti apa sosok Ernie Meike?
Tak banyak informasi akurat tersiar tentang Ernie Meike. Namun, dari penelusuran di akun media sosialnya saat masih aktif, diketahui bahwa Ernie pun gemar memamerkan harta dan kekayaan keluarganya.
Ernie dan Rafael Alun memiliki empat anak, yakni Angelina Embun Prasasya, Christofer Dhyaksa Dharma, Mario Dandy Satrio, dan Ricco.
Wanita itu beberapa kali mengunggah foto yang menunjukkan tas-tas bermerek mewah dengan harga selangit, seperti Christian Dior, Hermes, dan Chanel. Harga tas dari merek-merek tersebut bisa menyentuh puluhan hingga ratusan juta per item.
Tas Mewah Ernie Meike
1. Christian Dior Saddle Monogram
Koleksi tas Christian Dior milik ibu Mario Dandy ini mempunyai motif monogram hitam putih. Sementara untuk harga kisaran Rp36 juta.
2. Christian Dior Oblique Book Tote
Ibu Mario tampak pernah menenteng salah satu koleksi tote bag dari Dior, yakni Christian Dior Oblique Book Tote. Kisaran tas hitam putih bermotif dengan ciri khas berupa logo tulisan Christian Dior di bagian tengah ini seharga Rp30 juta.
3. Micro Lady Dior Bag
Tas bahu selempang dari Dior dengan nama koleksi Micro Lady Dior ini juga menjadi salah satu tas mewah yang pernah digunakan ibu Mario. Tas ini dipakai saat sedang berfoto di etalase tas-tas mewahnya. Meski hanya mini sling bag, koleksi tas dari Dior satu ini dibanderol seharga Rp70 juta.
Editor : Asep Juhariyono