JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id - Kasus dugaan pencucian uang yang dilakukan Rafael Alun Trisambodo, mantan pegawai Dirjen Pajak akhirnya berbuntut panjang.
Kini, artis kaya raya berinisial R namanya turut terseret dalam pusaran skandal ini. Hal tersebut membuat suami Nagita Slavina, Raffi Ahmad diduga ikut terlibat. Namun hingga saat ini pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih bungkam siapa sebenarnya artis berinisial R tersebut.
Sultan Andara ini memang dikenal memiliki gurita bisnis mulai dari syuting, endorse hingga klub olahraga. Untuk lebih jelasnya, celebrities.id telah merangkum sederet sumber kekayaan Raffi Ahmad. Simak ulasan berikut ini.
Sumber Kekayaan Raffi Ahmad
1. RANS Entertainment
RANS Entertainment merupakan kanal YouTube dan rumah produksi milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Kini, Raffi telah memiliki subscriber sebanyak 24,9 juta. Setiap harinya Raffi selalu membagikan video melalui kanal YouTube tersebut. Penonton videonya pun mencapai ratusan orang setiap harinya.
2. Syuting berbagai program acara
Sebagai seorang artis, Raffi kini disibukkan untuk shooting menjadi host di berbagai acara stasiun televisi lokal. Mulai dari acara pagi hari sampai malam hari, wajah suami Nagita Slavina ini menghiasi layar kaca untuk menemani masyarakat Indonesia.
3. Endorse dan iklan
Sama halnya dengan artis lain, Raffi Ahmad pun melakukan endorse dan iklan produk melalui akun Instagram pribadinya yang kini memiliki followers sebanyak 68 juta. Tidak hanya melalui sosial media Instagram, Raffi Ahmad pun beriklan dalam video YouTube miliknya serta mengisi iklan beberapa produk di televisi.
4. RANS Animation Studio
Dalam bidang animasi, Raffi Ahmad memiliki RANS Animation Studio yang memproduksi animasi "Si AA". Animasi ini tayang di kanal YouTube RANS Entertainment.
5. RANS Music
Adapun dalam bidang bermusik, Raffi Ahmad memiliki bisnis RANS Music yang menaungi beberapa penyanyi ternama dan bertalenta tanah air.
6. Klub olahraga
Tidak hanya dalam bidang entertainment, Raffi Ahmad diketahui telah mengakuisisi klub sepakbola yang kini diberi nama RANS Cilegon FC. Selain sepak bola, Raffi Ahmad bersama rekannya Rudy Salim dan Dito Ariotedjo juga mendirikan klub basket yakni RANS PIK Basketball.
Itulah sumber kekayaan Raffi Ahmad yang diduga terseret skandal pencucian uang Rafael Alun Trisambodo.
Artikel ini telah tayang di celebrities dengan judul " Raffi Ahmad Diduga Terseret Kasus Rafael Alun Trisambodo, Berikut 6 Sumber Kekayaan Sultan Andara "
Editor : Asep Juhariyono