get app
inews
Aa Text
Read Next : Tiang PJU di Jalan Husein Kartasasmita Kota Banjar Nyaris Ambruk

33 Rumah di Ciamis Rusak Diterjang Angin Puting Beliung

Rabu, 08 Februari 2023 | 23:23 WIB
header img
33 Rumah di Ciamis Rusak Diterjang Angin Puting Beliung. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Muhamad Iqbal

CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id – Sebanyak 33 rumah rusak diterjang angin puting beliung saat hujan deras melanda wilayah Kawali, Kabupaten Ciamis, Selasa (7/2/2023). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam bencana alam tersebut.

Puluhan rumah yang rusak tersebut berada di Desa Karangpawitan, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Selain itu, angin kencang juga menumbang pohon dan menimpa rumah warga.

Kepala Desa (Kades) Karangpawitan Didi Sarwoedi mengatakan, peristiwa angin puting beliung diawali dengan petir disertai hujan sekira pukul 17.25 WIB.

"Kejadiannya menjelang Maghrib. Angin juga kelihatan bermutar di sekitar RW 02 dan menerjang bangunan pabrik kayu. Ada juga beberapa pohon roboh menimpa bangunan rumah warga," Kata Didi, Rabu (8/2/2023).

Menurutnya, berdasarkan hasil pendataan di lapangan, diketahui 33 rumah warga mengalami kerusakan dengan didominasi pada bagian atap rumah.

"Sementara yang terpantau ada 33 rumah termasuk yang tertimpa pohon tumbang. Kebanyakan rumah warga rusak pada bagian atap karena terbawa angin maupun tertimpa pohon tumbang," ujarnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut