Kebakaran Kandang Ayam di Rajadesa Ciamis, Kerugian hingga Rp200 Juta

Andri M Dani
Kebakaran kandang ayam di Rajadesa Ciamis, kerugian hingga Rp200 juta. Foto: Dok Damkar Pos WMK Rancah Satpol PP Ciamis

CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id - Kandang ayam di Dusun Karang Anyar RT 05 RW 11 Desa Tanjungjaya, Rajadesa, Ciamis milik Narwa (51) ludes terbakar, Minggu (6/10/2024) jam 01.20 WIB dini hari.

Nyaris tidak satu pun barang yang berhasil diselamatkan dari amuk si jago merah Minggu dini hari tersebut.

Sebanyak 3.500 ekor anak ayam ras pedaging (DOC) usia 3 hari yang ada dalam kandang ukuran 25 x 6,5 meter persegi tersebut terbakar hidup-hidup gosong jadi abu. Tumpukan karung berisi pakan ayam berikut alat-alat produksi dan obat-obatan juga ludes terbakar.

"Kerugian materi mencapai Rp200 juta. Ada 3.500 ekor anak ayam usia 3 hari dalam kandang ikut hangus terbakar," ujar Kabid Damkar dan Penyelamatan Satpol PP Ciamis, Fery Rochwandi SH MSi kepada iNewsCiamisRaya.id, Minggu (6/10/2024).

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network