BANJAR, iNewsCiamisRaya.id - Pengolahan limbah cair Mie Gacoan yang rembes dan mencemari lingkungan Taman Lapang Bhakti Kota Banjar, Jawa Barat akan segera diperbaiki.
Legal Manager Area Jawa Barat PT Pesta Pora Abadi (Mie Gacoan) Muhamad Irfan Kusuma mengatakan pihaknya akan segera memperbaiki persoalan limbah cair yang mencemari Taman Lapang Bhakti Banjar.
"Sebelumnya saya mewakili Mie Gacoan mohon maaf atas kejadian teknis yang terjadi di Mie Gacoan Banjar. Kami akan segera menyelesaikannya," ucap Irfan, Rabu (22/5/2024).
Ia menuturkan kendala teknis yang terjadi diakibatkan pekerjaan pihak ketiga dalam hal ini pemborong yang membangunan bangunan Mie Gacoan belum optimal.
"Jadi laporan dari yang ada disini, penyebab rembesnya limbah cair ke Taman Kota itu karena bak quality control atau lubang pengolahan limbah yang terakhir belum diplester," kata dia.
Kemudian, posisi bangunan Mie Gacoan ini berada lebih atas dari Taman Lapang Bhakti sehingga limbah cair ini rembes kesana.
Meski demikian, Irfan memastikan limbah cair yang rembes ke Taman Kota ini tidak membahayakan. karena itu hanya cairan bekas cuci piring dan masak saja.
Irfan mengatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak pemborong agar kendala ini bisa segera teratasi.
"Kami pastikan pihak Gacoan akan berkomitmen penuh dalam keserasian kepada lingkungan. Kendala teknis pun saat ini sudah diperbaiki dan saya pastikan kejadian kemarin tidak akan terulangi lagi," ujarnya.
Berdirinya Mie Gacoan di Kota Banjar ini memiliki itikad yang baik untuk berinvestasi, meningkatkan ekonomi dan berdayakan pekerja asal Kota Banjar.
"Urusan administrasi seperti perizinan dan yang lainnya pun kami sudah ditempuh. Kami sangat kooperatif dan itikad kami baik. Sehingga terkait kendala teknis ini benar keteledoran pihak ketiga yang mengerjakan bangunan dan sekarang sudah diperbaiki," jelasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait