Terkait dengan insiden kerusuhan di Kanjuruhan yang menewaskan ratusan orang, Herdiat menuturkan, secara pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Ciamis, dirinya turut bela sungkawa dan berharap olah raga sepak bola Indonesia tidak sampai berhenti.
“Saya turut prihatin dengan kejadian di Kanjuruhan. Mudah-mudahan tidak sampai terulang lagi,” tuturnya.
Ia menambahkan, kejadian di Kanjuruhan harus menjadi pelajaran untuk semua, karena terlalu mahal jika sepak bola harus dibayar dengan nyawa.
“Olah raga khususnya sepak bola, atas peristiwa ini, baik untuk suporter maupun pengamanan harus betul-betul dijadikan pembelajaran dan tidak boleh terulang Kembali," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait