Berkah Ramadhan, Home Industri Kue Kering di Ciamis Banjir Orderan

Ratu juga memanfaatkan platform digital seperti Shopee dan GoFood untuk memperluas jangkauan pasar. "Pesanan tidak hanya datang dari Ciamis, tetapi juga dari luar kota seperti Garut dan Bandung berkat platform digital," jelasnya.
Meskipun harga bahan baku naik, Ratu menegaskan bahwa mereka tetap menjaga kualitas bahan baku dan tidak akan mengurangi standar kualitas kue yang mereka buat.
"Kualitas nomor satu tetap kami pertahankan, karena kepuasan pelanggan adalah prioritas utama," ungkapnya.
Keberhasilan usaha mereka tidak hanya memberikan manfaat bagi keluarga Ratu dan Fikri, tetapi juga membuka peluang kerja bagi warga sekitar.
"Produksi masih dilakukan bersama keluarga, tetapi ke depannya kami berharap dapat memperluas usaha dan merekrut tenaga kerja dari lingkungan sekitar," pungkasnya.
Fikri menambahkan bahwa usaha ini tidak hanya sekedar bisnis musiman, tetapi menjadi sumber penghasilan yang cukup menjanjikan selama Ramadhan.
"Alhamdulillah, usaha home industri ini memberikan penghasilan tambahan bagi keluarga kami, meskipun yang bekerja masih terbatas pada lingkup keluarga," katanya.
Dengan permintaan yang terus meningkat setiap tahun, Ratu dan Fikri optimis bahwa bisnis ini dapat terus berkembang, tidak hanya sebagai usaha musiman, tetapi juga sebagai sumber penghasilan yang lebih stabil di masa depan.
"Dengan strategi pemasaran yang semakin modern dan kualitas produk yang selalu dijaga, home industri ini membuktikan bahwa usaha rumahan pun dapat memberikan dampak ekonomi yang positif bagi keluarga dan masyarakat sekitar," kata mereka.
Editor : Asep Juhariyono