get app
inews
Aa Text
Read Next : Puluhan Kolam Bioflok Bantuan untuk Pesantren di Ciamis Terbengkalai

Kebakaran di Ciamis, Rumah Panggung Ludes Terbakar Kerugian Capai Puluhan Juta Rupiah

Selasa, 07 Januari 2025 | 12:25 WIB
header img
Kebakaran di Ciamis, Rumah Panggung Ludes Terbakar Kerugian Capai Puluhan Juta Rupiah. Foto: Istimewa

CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id – Musibah kebakaran melanda sebuah rumah panggung milik Aan Hasanah (48) di Dusun Cigoong, RT 02 RW 01, Desa Sirnabaya, Kecamatan Rajadesa, Kabupaten Ciamis, Senin (6/1/2025).

Api yang berkobar sekitar pukul 16.30 WIB menghanguskan rumah berukuran 6 x 8 meter tersebut hingga rata dengan tanah, menyebabkan kerugian materi mencapai Rp 35 juta.

Selain kehilangan seluruh harta benda, keluarga Aan Hasanah kini harus mengungsi karena rumah yang menjadi tempat tinggal mereka telah ludes terbakar.

Kabid Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Satpol PP Ciamis, Fery Rochwandi, menduga penyebab kebakaran adalah hubungan arus pendek listrik yang memicu api hingga merambat ke dinding rumah.

"Korsleting listrik diduga menjadi penyebab utama kebakaran. Api dengan cepat menyambar bagian rumah hingga sulit dikendalikan," ujar Fery saat dikonfirmasi, Selasa (7/1/2025).

Saat kebakaran terjadi, keluarga Aan Hasanah tidak berada di rumah. Warga sekitar yang melihat api mulai berkobar segera memberi tahu tetangga lain dan berupaya memadamkan api dengan alat seadanya.

Tak lama kemudian, warga melaporkan insiden tersebut kepada petugas pemadam kebakaran di Pos WMK Rancah, Ciamis. Dua petugas, Dendy dan Firhan, langsung bergerak ke lokasi menggunakan mobil pancar Z 9914 V untuk memadamkan kobaran api.

Sekitar pukul 18.00 WIB, api berhasil dipadamkan. Namun, upaya tersebut tidak mampu menyelamatkan rumah yang telah rata dengan tanah.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut