get app
inews
Aa Text
Read Next : Daftar 30 Caleg DPRD Kota Banjar yang Ditetapkan KPU, Yani Subekti Permana Terpilih Lewat Jalur Hoki

44 Petugas Pengawas Pemilu di Ciamis Jatuh Sakit, Kelelahan Awasi Pemilu 2024

Minggu, 18 Februari 2024 | 19:57 WIB
header img
44 petugas Pengawas Pemilu di Ciamis jatuh sakit, kelelahan awasi Pemilu 2024. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Andri M Dani

CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id - Sejak hari H Pemilu 2024, Rabu (14/02/2024) lalu sampai Minggu (18/02/2024) Bawaslu Ciamis mencatat sebanyak 44 orang petugas pengawas pemilu jatuh sakit.

Terutama akibat kelelahan sehingga mendapat penanganan medis dari puskesmas setempat.

“Tapi tidak ada yang sampai rawat inap,” ujar Ketua Bawaslu Ciamis Jajang Miftahudin kepada iNewsCiamisRaya.id, Minggu (18/02/2024).

Ke-44 petugas pengawas yang jatuh sakit tersebut hanya berobat jalan setelah sempat mendapat penanganan medis dari petugas puskesmas setempat.

Menurut Jajang, ke-44 petugas pengawas yang jatuh sakit tersebut terbanyak adalah pengawas TPS (P-TPS) tetapi ada juga pengawas kelurahan/desa (PKD), Panwascam bahkan Bawaslu Ciamis sendiri.

Puluhan petugas pengawas yang jatuh sakit saat dan pasca pemilu tersebut tersebar di 11 kecamatan dari 27 kecamatan di Ciamis.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut