Berdayakan Industri Kreatif Tasikmalaya, Dedi Mulyadi: Sekolah di Pegunungan Akan Dibuat dari Bambu

Heru Rukanda
Berdayakan Industri Kreatif Tasikmalaya, Dedi Mulyadi: Sekolah di Pegunungan Akan Dibuat dari Bambu. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Heru Rukanda

TASIKMALAYA, iNewsCiamisRaya.id - Cagub Jabar nomor urut empat Kang Dedi Mulyadi (KDM) berencana membangun sekolah berbahan baku bambu di sejumlah titik yang masuk wilayah pegunungan.

KDM mengatakan, hal tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mendukung dan mendorong industri kreatif tumbuh.

"Ke depan saya sudah punya tim untuk membangun sekolah-sekolah yang terbuat dari bambu untuk wilayah pegunungan, sehingga industri kreatif itu tumbuh. Jadi tak semua sekolah harus beton tapi ada yang dari bambu," ucap KDM di Kota Tasikmalaya, Minggu (29/9/2024).

Nantinya, kata KDM, pemerintah harus membelanjakan anggaran untuk mendukung industri kreatif yang berkembang di setiap wilayah. 

"Nanti ruang-ruang kantor dan sekolah ornamen-ornamennya hasil kerajinan masyarakat terutama warga Tasikmalaya serta Garut yang sangat kreatif di industri bambu," ujarnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network