Lembaga Survei Visi Nusantara merilis alasan memilih pasangan calon dengan beberapa indikator diantaranya popularitas pasangan calon sebesar 66,50 persen, program kerja sebesar 4,75 persen, kepribadian 4,50 persen, tokoh milenial 2,25 persen dan partai sebesar 3,75 persen.
Yus juga mengatakan, LS Vinus melakukan survei di Kota Banjar lantaran memiliki keunikan dibanding kota/kabupaten lain di Jawa Barat.
Dimana, Kota Banjar yang hanya memiliki empat kecamatan ini memiliki empat pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota di pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024.
"Keinginan kami melakukan survei di Kota Banjar ini karena Banjar ini cukup unik, empat kecamatan ada empat pasangan calon kepala daerah," ujarnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait