Tim Kesehatan Temukan Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban di Kota Banjar

Budiana Martin
Tim kesehatan temukan kasus cacing hati pada hewan kurban di Kota Banjar. Foto: Istimewa

BANJAR, iNewsCiamisRaya.id - Tim kesehatan hewan kurban Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan perikan (DKP3) Kota Banjar menemukan sejumlah kasus cacing hati (fasciolosis) pada beberapa ekor sapi di wilayahnya.

"Berdasarkan hasil pemeriksaan, ada dua hewan kurban sapi yang mengandung cacing hati," kata Kepala Bidang Peternakan DKP3 Kota Banjar, Yadi Mulyadi, Senin (17/6/2024).

Hewan kurban yang terdapat cacing hati itu disembelih di wilayah DKM Al-Ikhlas Parungsari dan DKM At-Taubah, Kelurahan Bojongkantong, Kota Banjar.

Dalam menyikapi hal tersebut, petugas menyarankan panitia kurban untuk memisahkan organ hati hewan kurban agar tidak tercampur dengan daging kurban yang akan dibagikan ke warga.

Menurut Yadi, meski terdapat cacing hati, hewan kurban itu tetap aman untuk dikonsumsi. Namun bagian organ hati harus dipisahkan untuk antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Jadikan cacing hati itu menempel pada organ hati sapi. Tinggal disayat lalu dipisahkan," ujarnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network