CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id – Menjelang Pilkada 2024, sebanyak 81 anggota Panwascam untuk 27 kecamatan di Ciamis dilantik dan diambil sumpah janjinya sebagai pengawas pelaksanaan Pemilu. Pelantikan tersebut berlangsung di Hotel Tyara Ciamis, Sabtu (25/5/2024).
Menurut Ketua Bawaslu Ciamis, Jajang Miftahudin, setelah dilantiknya 81 anggota Panwascam, Sabtu (25/5/2024) siang tersebut, tugas-tugas pengawasan sudah menanti.
“Dalam waktu dekat adalah tugas pengawasan DP4 (Daftar Penduduk Potensi Pemilih Pemilu) dan pembentukan PKD tiap desa dan kelurahan,” tegas Jajang.
Ke-81 anggota Panwascam yang dilantik, Sabtu (25/5/2024) siang WIB tersebut yakni 3 orang tiap kecamatan untuk 27 kecamatan di Ciamis.
Sebanyak 74 orang direkrut melalui tahapan eksisting dan evaluasi kinerja (muka lama) dan 7 orang direkrut melalui proses tahap awal.
Setelah dilantik dan mengikut pelatihan, wajib bagi anggota Panwascam untuk melaksanakan tugas-tugas pengawasan sepenuh hati dan penuh tanggung jawab.
“Lakukan lah tugas-tugas pengawasan dengan profesional, penuh tanggungjawab dan junjung tinggi integritas,” katanya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait