Keok 0-1 Lawan Perseden Denpasar, PSGC Ciamis Gagal Sapu Bersih 4 Laga Fase Grup Liga 3 Nasional

Andri M Dani
Keok 0-1 lawan Perseden Denpasar, PSGC Ciamis gagal sapu bersih 4 laga fase grup Liga 3 Nasional. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Andri M Dani

Pada laga kedua Rabu (7/5/2024) sorenya berhadapan Labura Hebat FC lawan Persitara Jakarta Utara berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan Labura Hebat FC.

Labura sukses meraih tiket lolos ke babak 32 besar Liga 3 Nasional mendampingi PSGC dan keluar sebagai runner-up Grup G. Meski sama-sama mengantongi  nilai 9 poin, namun Labura kalah head to head dengan PSGC. PSGC Ciamis menang 3-1 lawan Labura FC pada laga  hari Minggu (5/5/2024).

Pertandingan Labura Hebat FC lawan Persitara Jakarta Utara di Stadion Galuh Ciamis, Selasa (7/5/2024) sore berlangsung di bawah suasana cerah . Namun laga penentuan nasib tersebut berlangsung sengit.

Labura menang 4-0 tak berbalas. Masing-masing 2 gol dicetak M Alvin pada babak pertama. Dua gol tambahan pada babak kedua dicetak Eki Fauzi Saputra dan Niko Sitepu.

Pada babak kedua, Persitara tak mampu memperkecil kekalahan. Bahkan Persitara menjelang laga usai hanya bermain dengan 9 pemain setelah 2 pemainnya diganjar kartu merah akibat pelanggaran.

Memang skor telak 4-0 tersebut, Labura Hebat FC lolos ke babak 32 besar Liga 3 Nasional.

“Alhamdulillah kami lolos ke babak 32 besar dari Grup G bersama PSGC, ujar asisten pelatih Labura FC, Tengku Putra Nusantara pada sesi jumpa pers usai laga, Selasa (7/5/2024) sore tersebut.

Menurut Tengku, Labura Hebat FC merupakan tim dari Kabupaten Labuhan Batu Utara Sumut pendatang baru di Liga 3 Nasional.

“Baru dua tahun berdiri. Jadi juara Liga 3 regional Sumut sehingga lolos ke babak 80 besar Liga 3 Nasional, hari ini lolos ke babak 32 besar (liga 3 nasional),” jelasnya.

Sebagian besar pemain Labura Hebat FC memang berasal dari klub liga 2 dan liga 1. Dari 26 pemain yang diboyong ke Ciamis untuk  babak penyisihan 80 besar Liga 3 Nasional tersebut menurut Tengku, 4 orang eks pemain PSMS diantaranya  Safri (kapten tim) maupun  Ahmad Fauzi (kiper). Dan pelatih kipernya M Halim, mantan kiper Persib Bandung.

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network