Jika Ada Partai yang Mengusung, Herdiat Sunarya Siap Maju di Pilkada Ciamis 2024

Andri M Dani
Jika ada partai yang mengusung, Herdiat Sunarya siap maju di Pilkada Ciamis 2024. Foto: Istimewa

CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id - Mantan Bupati Ciamis periode 2019-2024 menyatakan siap untuk maju di Pilkada Ciamis 2024 (Pilkada Serentak). Dengan syarat bila ada partai yang siap resmi mengusung.

“Saya siap maju di Pilkada (Ciamis) kalau ada partai yang siap resmi mengusung. Kalau tidak ada partai yang siap mengusung, saya pastikan saya tidak siap mencalonkan diri dari jalur independen,” ujar mantan Bupati Ciamis, Dr H Herdiat Sunarya MM kepada para wartawan usai menghadiri acara halal bihalal keluarga besar Pepabri di Sekretariat Pepabri  Ciamis, Kamis (25/4/2024) siang. Saat menghadiri acara halal bihalal keluarga besar Pepabri Ciamis tersebut Herdiat hadir bersama mantan Wabup Ciamis, H Yana D Putra.

Sampai saat ini menurut Herdiat dukungan dari Parpol baru obrolan lisan belum berupa dukungan resmi tertulis.

“Termasuk dari Golkar, baru dukungan secara lisan. Belum ada kesiapan tertulis secara resmi,” katanya.

Tapi Herdiat mengakui bahwa dirinya memang telah menerima surat tugas tertulis dari Partai Golkar.

“Tapi itu berupa surat tugas untuk menyukseskan Pileg dan Pilpres. Kalau dukungan resmi secara tertulis untuk maju di Pilkada belum ada,” jelas Herdiat.  

Jadi menurut Herdiat dukungan dari Partai Golkar, baru ada pembicaraan lisan, sementara dukungan tertulisnya belum ada.

Mencermati perkembangan politik saat ini terutama sudah bermunculan dukungan berbagai elemen masyarakat untuk dirinya menurut Herdiat sudah saatnya ia melakukan komunikasi dengan berbagai Parpol.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network