2. Franck Ribery
Franck Ribery menjadi mualaf pada 2002, saat ia berusia 19 tahun. Keputusannya untuk memeluk Islam setelah ia menikahi sang kekasih, Wahiba Belhami, yang berasal dari Aljazair.
Usai memeluk agama Islam, Franck Ribery mengalami peningkatan dalam karier sepakbolanya dan mencatat beberapa tahun yang luar biasa saat bermain untuk Bayern Munich antara tahun 2007 hingga 2019.
Franck Ribery bersama Raksasa Jerman itu, telah mencetak 123 gol dan memberikan 182 assist dari total 425 pertandingan di semua kompetisi. Berkat gol dan assist dari Ribery, Bayern Munich sukses meraih 23 gelar termasuk trofi Liga Champions UEFA pada musim 2012-2013. Sementara bersama Timnas Prancis, ia membawa sang tim nasional lolos ke final Piala Dunia 2006.
3. Nicolas Anelka
Nicolas Anelka memeluk agama Islam di usia yang masih sangat muda, yakni 16 tahun atau pada 1995. Empat tahun setelah menjadi mualaf, Nicolas Anelka keluar sebagai pesepakbola termahal dunia ketika dibeli Real Madrid dari Arsenal seharga 35 juta euro.
Sejak saat itu, karier Nicolas Anelka terus meroket. Ia sempat membela sejumlah klub top Eropa seperti PSG, Chelsea hingga Juventus. Sepanjang kariernya, pria asal Prancis ini meraih trofi Liga Champions 1999-2000 bareng Real Madrid, Liga Inggris 2009-2010 bersama Chelsea dan Liga Italia 2012-2013 sewaktu memperkuat Juventus.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait