Kecelakaan KA di Bandung Seluruh Penumpang Selamat, KAI: 4 Petugas Meninggal Dunia

Iqbal Dwi Purnama/Eni Pepin Lusiani
Kecelakaan KA di Bandung seluruh penumpang selamat. Foto: MPI

JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id – Seluruh penumpang kecelakaan KA di Bandung selamat. Hal tersebut dipastikan oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero). Dari 287 orang penumpang KA Turangga dan 191 penumpang KA Commuterline, ada sekitar 22 penumpang yang mengalami luka ringan dan telah dibawa ke Rumah Sakit terdekat, untuk mendapatkan perawatan.

Adapun korban luka-luka atas kejadian tersebut sebanyak 18 orang dilarikan ke  RSDUD Cicalengka, 2 orang ke RS Edelweis, dan 2 orang lainnya ke RS ACM.

Raden Agus Dwinanto Budiadji, EVP of Corporate Secretary KAI mengungkapkan para penumpang yang selamat dan telah dievakuasi, langsung dibawa ke stasiun terdekat untuk melanjutkan perjalanan menggunakan transportasi yang KAI sediakan.

Saat ini, seluruh tim kami beserta pihak-pihak terkait seperti TNI/Polri, Basarnas, DJKA Kemenhub, KNKT, dan pihak-pihak lain sedang melakukan upaya penanganan kecelakaan kedua kereta tersebut.

Untuk mengatasi perjalanan sejumlah rangkaian KA lainnya yang akan melintas di jalur tersebut, KAI tengah melakukan upaya rekayasa pola operasi berupa jalan memutar dan pengalihan menggunakan angkutan lain.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network