Antar Orang Tua Berangkat Umroh, Motor Warga Kota Banjar Digondol Maling

Budiana Martin
Antar orang tua berangkat umroh, motor warga Kota Banjar digondol maling. Foto: Ilustrasi/Freepik

BANJAR, iNewsCiamisRaya.id - Maling motor bisa beraksi kepada siapa saja, dimana saja dan kapan saja. Salah satunya seperti dialami warga Kota Banjar, Jawa Barat bernama Muchtadin.

Pria berhati mulia ini harus rela kehilangan sepeda motor milik adiknya, Khodijah yang dia pinjam untuk mengurus persiapan orang tuanya berangkat umroh.

Muchtadin menceritakan pencurian motor itu bermula setelah dirinya pulang malam dengan kondisi capek dan ngantuk sekitar pukul 00.00 WIB.

Saat itu dia pulang bersama saudara yang dimintainya untuk menginap. Kondisi motor di simpan di belakang rumah (dapur) dengan kondisi terkunci.

"Waktu itu saya kecapean karena beberapa hari mengurus pemberangkatan umroh orang tua. Dimalam kejadian saya pun pulang malam dan tertidur pulas," katanya, Sabtu (25/11/2023).

Ketika Muctadin tertidur pulas, adiknya tiba-tiba membangunkannya. Waktu itu sekitar pukul 04.00 WIB lebih.

"Adik saya kan mau sholat subuh, dia nengok motor di dapur tidak ada terus kemudian membangunkan saya," ujarnya.

Ia pun langsung bangun dan bergegas melihat motor yang diparkir sebelumnya.

"Saat di lihat benar saja motor sudah tidak ada dan waktu saya cek kondisi pintu belakang sepertinya dirusak oleh maling," kata dia.

Muctadin mengatakan dalam motor tersebut terdapat beberapa surat penting seperti STNK, KTP, SIM, Kartu ATM dan uang cash ratusan ribu.

"Saya kan simpan KTP, SIM dan ATM serta STNK, hilang semua," terangnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network