3. Lydia Kandou dan Jamal Mirdad
Pasangan ini sempat menjadi panutan oleh warganet karena tetap harmonis walaupun menjalani biduk rumah tangga dengan perbedaan keyakinan.
Diketahui Lydia menganut agama Kristen menikah dengan Jamal yang beragama Islam tahun 1986. Tiga orang anak dari hasil pernikahan keduanya dibebaskan untuk memilih kepercayaan salah satu dari yang diyakini oleh Lydia dan Jamal. Tapi sayang, rumah tangga yang sudah dijalani selama 26 tahun tersebut harus berujung di meja perceraian tahun 2013.
4. Cornelia Agatha dan Sony Lawlani
Hubungan antara Cornelia Agatha dan Sony Lawlani sempat tidak mendapatkan restu dari keluarga lantaran perbedaan keyakinan antara keduanya. Cornelia menganut agama Kristen dan Sony beragama Islam.
Pasangan yang sudah berpacaran selama 9 tahun tersebut akhirnya tetap melangsungkan pernikahan tanggal 27 Juni 2006 di Hong Kong. Tapi sayang, gosip kekerasan dalam rumah tangga sempat menerpa rumah tangga mereka. Karena tidak tahan, akhirnya bintang ‘SI Doel Anak Sekolahan’ itu memutuskan untuk melayangkan gugatan cerai pada 2013.
5. Dewi Sandra dan Glenn Fredly
Dewi Sandra dan Glenn Fredly pernah menikah berbeda agama tahun 2006. Kala itu, Dewi menganut agama Islam sementara Glenn memeluk agama Kristen.
Pernikahan yang tertutup tersebut hanya bisa bertahan selama 3 tahun dan mereka memutuskan untuk bercerai pada 2009. Sesudah bercerai, Dewi bahkan mengaku sempat terbersit keinginan untuk melakukan bunuh diri karena sudah gagal menikah sebanyak dua kali.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait