get app
inews
Aa Text
Read Next : Timnas Indonesia vs Timnas Korsel Piala Asia U-23 2024, Bacawalkot Banjar Atet Handiyana Gelar Nobar

Kasus Stunting di Kota Banjar Menurun

Senin, 02 September 2024 | 07:55 WIB
header img
Kasus stunting di Kota Banjar menurun. Foto: Ilustrasi/Freepik

BANJAR, iNewsCiamisRaya.id – Kasus stunting di Kota Banjar saat ini mengalami penurunan. Hal tersebut diungkapkan Saefuddin, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banjar

Berdasarkan hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) dan Survei Kesehatan Indonesia (SKI), jumlah kasus stunting tahun 2024 mengalami penurunan.

"Jumlah balita yang mengalami stunting berdasarkan data dari Januari sampai Juli 2024 cenderung mengalami penurunan," katanya saat dihubungi, Minggu (1/9/2024).

Adapun jumlah balita yang mengalami stunting di tahun 2024 dari Januari sampai Juli ada 739 kasus. Jumlah kasus stunting di empat kecamatan yang ada di Banjar banyak ditemukan di wilayah Kecamatan Pataruman dan Langensari.

"Untuk kasus stunting terdapat di wilayah Pataruman ada 267 balita, Langensari 233 balita. Untuk Kecamatan Banjar 174 balita dan Purwaharja 174 balita," kata dia.

Kondisi jumlah balita yang mengalami stunting di empat kecamatan yang ada di Kota Banjar ini beragam. Ada yang menurun ada juga yang mengalami peningkatan.

"Kalau di setiap kecamatan beragam. Tapi dari total keseluruhan cenderung menurun," pungkasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut