get app
inews
Aa Read Next : Prakiraan Cuaca Hari Ini untuk Wilayah Ciamis dan Sekitarnya, Senin 20 Mei 2024

Hadapi Liga 3 Nasional, PSGC Ciamis Incar Pemain Belakang dan Penyerang

Selasa, 09 Januari 2024 | 08:15 WIB
header img
Hadapi Liga 3 Nasional, PSGC Ciamis incar pemain belakang dan penyerang. Foto: Dok. Diskominfo Ciamis

CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id - Setelah sempat libur seminggu lebih, para pemain PSGC Ciamis Senin (8/1/2024) kembali ke markasnya di Stadion Galuh Ciamis.

Memulai latihan sebagai persiapan menghadapi Liga 3 Nasional 2023/2024.

“Setelah libur seminggu lebih, hari ini anak-anak kembali mengikuti latihan,” ujar asisten pelatih PSGC Ciamis, Dicky Jong kepada iNewsCiamisRaya.id, Senin (8/1/2024).

Usai menghadapi laga terakhir Liga 3 Seri 1 Jabar 2023 lawan Depok City di Stadion Singaperbangsa Karawang Sabtu (30/12/2024) PSGC Ciamis yang finish di posisi Juara 3 Liga 3 Seri 1 Jabar dan lolos ke Liga 3 Nasional meliburkan pemainnya.

Setelah libur selama seminggu lebih, para punggawa klub yang berjuluk Laskar Singacala tersebut, Senin (8/1/2024) kembali berkumpul di Ciamis.

Dan Senin sore langsung mengikuti latihan di Stadion Galuh Ciamis. Agendanya, latihan ringan conditioning  saja. Pemulihan kondisi setelah libur cukup panjang pasca berakhirnya Liga 3 Seri 1 2023 Jabar. Pemulihan kondisi untuk mempersiapkan diri menghadapi Liga 3 Nasional.

Meski jadwal Liga 3 Nasional belum ada informasi pasti, menurut Jong, tim tetap harus mempersiapkan diri. Sehingga nanti bila sudah ada jadwal, pasukan sudah siap tempur.

Menghadapi Liga 3 Nasional, PSGC Ciamis  kini mengincar sejumlah pemain untuk memperkuat tim. Terutama pemain untuk lini pertahanan dan penyerang. 

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut