SMPN 4 Ciamis lolos ke final
Sementara itu pada babak semifinal tingkat SLTP putra di Stadion Galuh Ciamis Jumat (18/4/2025) sore berhadapan SMPN 4 Ciamis lawan MTsN 9 Ciamis (Sidangkasih) berakhir dengan skor 4 - 1. Laga antara SMPN 4 Ciamis versus MTsN 9 SIndangkasih ini juga berlangsung dibawah guyuran hujan.
Pada babak pertama SMP 4 Ciamis sudah memimpin laga dengan skor 2 - 1. Dua gol keunggulan SMPN 4 Ciamis hasil tendangan Alif pada menit ke 10 dan menit ke 15.
Sementara gol balasan MTsN 9 Sindangkasih dicetak Iqmal lewat tendangan penalti pada menit akhir babak pertama. Memasuki babak kedua, pemain SMPN 4 Ciamis tampak makin semangat untuk menambah keunggulan.
Dua gol tambahan untuk kemenangan SMPN 4 Ciamis tercipta pada babak kedua. Lewat tendangan Rizki pada menit ke 35 dan tendangan Azkia pada menit ke 40. Skor 4-1 tak berubah sampai laga usai.
Menang 4 - 1 atas MTsN 9 Sindangkasih tersebut mengantarkan tim putra SMPN 4 Ciamis melaju ke babak grand final. Lawannya, SMPN 1 Panumbangan sudah menanti untuk berebut gelar juara pada laga final tingkat SLTP Selasa (22/4/2025) sore.
Menurut Ketua Forum Pemuda Galuh, Adang Ija Sudrajat selaku penyelenggara Liga Pelajar Ciamis " Tut Wuri Handayani Cup" laga final pada hari Selasa (22/4/2025) sore aka n berhadapan tim SMA Nusantara lawan SMAN 2 Ciamis untuk berebut gelar kelompok putri.
Sementara laga kedua Selasa (22/4/2025) sore tersebut merupakan laga final tingkat SLTP putra antara SMPN 1 Panumbangan lawan SMPN 4 Ciamis.
Berikut grand final tingkat SLTA putra Rabu (23/4/2025) sore antara SMAN 1 Ciamis versus SMKN 2 Ciamis. Berlanjut dengan penutup dan penyerahan piala bagi juara-juara Liga Pelajar Ciamis "Tut Wuri Handayani Cup" ke 18 tahun 2024/2025.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait