Sapi Berbobot Setengah Ton Masuk Jurang Sedalam 20 Meter di Bojong Ciamis, Begini Kronologinya

Andri M Dani
Sapi berbobot setengah ton masuk jurang sedalam 20 meter di Bojong Ciamis. Foto: Dok BPBD Ciamis

Kronologi Sapi Masuk Jurang

Kronologis kejadiannya, sekitar pukul 13.30 WIB siang, Kamis (20/6/2024) sapi tersebut tengah dikeluarkan dari kandang rencananya mau dipindahkan ke kandang lainnya.

Mungkin karena lokasi kandang sangat dekat dengan bibir jurang, yang hanya berjarak sekitar 5 meter. Sapi yang baru keluar kandang malah terperosok masuk jurang yang cukup curam sedalam 20 meter tersebut

Untuk mengevakuasi sapi yang jatuh terperosok masuk jurang tersebut menurut Erik digunakan peralatan rescue, dengan panjang tali untuk menarik sepanjang 2 lintasan. Puluhan orang terlibat untuk menarik sapi dari jurang.

“Sapinya berhasil dievakuasi dengan selamat. Ini untuk kedua kalinya tim dari BPBD Ciamis melakukan animal rescue dalam sebulan terakhir,” imbuh Erick.

Sebelumnya, pada bulan Mei lalu, tim reaksi cepat BPBD Ciamis juga berhasil mengevakuasi seekor sapi yang tercebur masuk sumur sedalam belasan meter di Buniseuri Cipaku.

“Sebulan lalu, kalau tidak salah tanggal 20 Mei (2024), juga sudah dilakukan animal rescue di Buniseuri Cipaku. Seekor sapi jenis limosin juga seberat sekitar setengah ton, kecebur masuk sumur tua yang sudah tidak dipakai,” ungkap Erik.

Untuk evakuasi sapi yang kecebur masuk sumur di Cipaku Ciamis tersebut juga dengan menggunakan peralatan vertical rescue.

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network