Perjalanan Kisah Cinta Rizky Febian dan Mahalini hingga Resmi Menikah

Wiwie Heriyani/Eni Pepin Lusiani
Perjalanan kisah cinta Rizky Febian dan Mahalini hingga resmi menikah. Foto: Instagram

JAKARTA, iNewsCiamisRaya.idRizky Febian dan Mahalini telah sah menjadi pasangan suami istri. Mereka melangsungkan pernikahan pada hari ini, Minggu (5/4/2024) di Bali. Dengan mengusung adat Bali yang kental pernikahan keduanya diadakan di kediaman Mahalini di kawasan Badung, Bali.

Sebelumnya, pasangan berbeda keyakinan itu telah melangsungkan pertunangan pada bulan yang sama tahun 2023. Meskipun menganut agama yang berbeda, namun hal itu tak lantas menghambat jalinan asmara antara Rizky dan Mahalini. Bahkan, penyanyi jebolan Indonesian Idol tersebut sangat diterima baik oleh keluarga Rizky Febian.

Penasaran, seperti apa perjalanan kisah cinta Rizky Febian dan Mahalini Raharja? Simak artikel berikut ini, yang dirangkuman dari berbagai sumber.

Perjalanan Kisah Cinta Rizky Febian dan Mahalini

Awal mulai berpacaran, Rizky Febian lah yang terlebih dulu mengungkapkan perasaannya kepada Mahalini. Bahkan, pelantun lagu Cukup Tau itu ‘menembak’ Mahalini langsung di depan keluarganya. Kala itu, anak sulung komedian Sule ini mengajak Mahalini makan malam bersama adiknya, salah satunya Putri Delina.

Bukan hanya memperkenalkan sosok Mahalini saja, Rizky Febian pun menyatakan cintanya pada perempuan 23 tahun tersebut. Bahkan, momen istimewa tersebut turut disaksikan oleh Sule dan istrinya kala itu, Nathalie Holscher melalui sambungan video call.

"Di depan ayah sama bunda, silahkan, kamu boleh ambil bunga ini sebagai simbolis bahwa kamu menerima. Kalau kamu ambil bunga, berarti kamu terima," kata Rizky Febian, dikutip dari kanal YouTube pribadinya.

Dan tentu saja, Mahalini mengambil bunga serta mengucap satu kalimat romantis, "I'm yours."

Kisah asmara Rizky Febian kerap kali disorot dari sisi keyakinan yang mereka anut. Rizky dan Mahalini memang diketahui memeluk agama berbeda.

Sejak lahir Rizky Febian telah menganut agama Islam. Sementara Mahalini yang berasal dari Bali, menganut agama Hindu. Namun, hal tersebut tak menghalangi apalagi mengurangi keromantisan mereka. Hubungan Mahalini dan keluarga Rizky Febian pun begitu dekat.

Sule tak pernah ambil pusing mengenai urusan perbedaan agama antara putra sulungnya dengan Mahalini. Dia hanya ingin sang anak bahagia dan enggan ikut campur.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network