Banjir Luapan Sungai Citanduy di Dusun Cikopeng Ciamis Mulai Surut 

Andri M Dani
Banjir luapan Sungai Citanduy di Dusun Cikopeng Ciamis mulai surut. Foto: Dok BPBD Ciamis

Tidak ada warga yang sampai mengungsi di Cikopeng. Menurut Aceng Ade, rata-rata rumah di Cikopeng ada kamar yang ditinggikan untuk evakuasi bila terjadi banjir. Mengingat di dusun ini banjir luapan Sungai Citanduy sudah menjadi langganan. 

“Kini genangan banjir di Cikopeng sudah surut. Tinggal yang masih tergenang banjir di Dusun Panoongan dan Dusun Sukapelang Kulon,” katanya.

Sementara itu banjir luapan Sungai Citanduy juga berdampak kegiatan belajar mengajar SMP Plus Persis di Desa Tanjung Mulya Panumbangan.

Menurut Kalak BPBD Ciamis, Ani Supiani ST MSi, kegiatan belajar mengajar SMP Plus Persis Panumbangan tersebut yang biasanya di ruang kelas lantai bawah, Jumat (26/4/2024) pagi terpaksa dialihkan ke Lantai 2. Termasuk yang lagi ujian.

“Lantai bawahnya masih tergenang banjir setinggi 15 cm. Aktivitas belajar termasuk yang ujian dialihkan ke ruangan di lantai 2,” ujar Ani Supiani, Jumat (26/4/2024).

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network