Laga Uji Coba Jelang Kick Off Liga 3 Nasional, PSGC Ciamis Ditahan Imbang Persibangga Purbalingga

Andri M Dani
Laga uji coba jelang kick off Liga 3 Nasional, PSGC Ciamis ditahan imbang Persibangga Purbalingga. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Andri M Dani

“Kami menemukan ada berbagai masalah dengan tim. Ini menjadi modal untuk perbaikan tim. Dalam waktu yang singkat harus dilakukan perbaikan sebelum pertandingan resmi bergulir,” imbuh coach Heri Rafni Kotari.

Dari laga uji coba lawan Prsibangga yang juga klub dari Liga 3 Nasional tersebut ungkap coach Heri Rafni Kotari banyak instruksi yang diberikan saat latihan terdahulu tidak berjalan dengan baik. Dari sisi teknis ada intruksi yang kurang jalan.

“Dari segi motivasi pemain untuk memenangkan pertandingan tadi luar biasa. Cuma itu tadi instruksi teknis tidak berjalan dengan baik,” tambahnya.

Selain itu pada laga uji coba home lawan Persibangga, Kamis (18/04/2024) sore tersebut katanya ada lima pemain inti (start eleven) yang tidak bisa bergabung. Dua orang karena sakit, sedangkan tiga pemain lainnya belum tiba di Ciamis karena terkendala tiket pesawat.

Diharapkan pada laga uji coba away lawan Persibangga di Purbalingga, Minggu (21/04/2024) nanti, seluruh pemain sudah bergabung.

CEO PSGC Ciamis, H Herdiat Sunarya yang memantau langsung laga uji coba PSGC Ciamis lawan Persibangga di Stadion Galuh Ciamis, Kamis (18/4/2024) sore mengakui masih banyak yang perlu dievaluasi dari kesiapan tim.

“Masih ada kekurangan yang perlu jadi bahan evaluasi. Mudah-mudahan sebelum  kick off Liga 3 Nasional sudah ada perbaikan. Siap nggak siap, PSGC harus siap. Mohon dukungan dan doa dari para suporter dan dari masyarakat Tatar Galuh Ciamis,” ujar CEO PSGC Ciamis yang juga Bupati Ciamis H Herdiat Sunarya usai laga uji coba, Kamis (18/4/2024) sore.

Menghadapi Liga 3 Nasional yang akan kick off tanggal 29 April 2024 nanti, menurut H Herdiat Sunarya, targetnya PSGC promosi kembali ke Liga 2.

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network