JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id – Ada beberapa pesepakbola Indonesia yang punya tinggi badan lebih dari 190 Sentimeter, menarik untuk dibahas. Tinggi badan yang menjulang sangat penting bagi pemain bola, terutama dalam memenangkan duel udara di lapangan.
Tim-tim Eropa sering memanfaatkan keunggulan tinggi badan dalam menghadapi lawan-lawan dari Asia. Kemenangan comeback Belgia atas Jepang dengan skor 3-2 di Piala Dunia 2018, menjadi contoh bagaimana umpan-umpan lambung dari pemain-pemain Eropa, termasuk Kevin De Bruyne, dapat dimanfaatkan untuk mengatasi pertahanan skuad Samurai Biru.
Penasaran, siapa saja pesepakbola Indonesia yang memiliki tinggi badan lebih dari 190 Sentimeter? Dilansir dari laman Transfermarkt, ada tujuh pesepakbola asal Indonesia yang memiliki tinggi badan lebih dari 190 sentimeter. Dari ke-7 pemain ini, ada beberapa yang menjadi andalan Timnas Indonesia.
Elkan Baggott berada di urutan pertama. Pemain Bristol Rovers ini merupakan bek yang menjadi andalan dalam skuad Timnas Indonesia di bawah arahan pelatih Shin Tae-yong. Dengan tinggi badan 196 sentimeter, pesepakbola berdarah Inggris tersebut menjadi salah satu pemain tertinggi dalam tim ketimbang pemain asal Tanah Air lainnya.
Berikutnya adalah Erlangga Setyo, kiper PSPS Riau. Sama persis seperti Elkan Baggott, kiper yang satu ini juga memiliki tinggi badan 196 sentimeter.
Selanjutnya, Jay Idzes, bek Venezia ini berada di posisi ketiga. Pemain yang sedang menanti debutnya bersama Timnas Indonesia pada Maret 2024 mendatang ini memiliki tinggi badan mencapai 191 sentimeter.
Kemudian, berturut-turut di posisi empat, lima, enam dan tujuh dengan tinggi badan 190 sentimeter yakni Otavio Dutra (PSBS Biak), Mamadou Barry (PSBS Biak), Yogi Triana (Persela Lamongan) dan Adeyemmny (Persita Tangerang U-20).
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait