Bawa Misi Menangkan Ganjar-Mahfud di Ciamis, Sandiaga Uno Bagikan Sembako dan Senam Bareng Emak-Emak

Budiana Martin
Bawa misi menangkan Ganjar-Mahfud di Ciamis, Sandiaga Uno bagikan sembako dan senam bareng emak-emak. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Budiana Martin

Sandiaga juga tidak hanya menawarkan soal urusan bantuan dan penstabilan harga-harga saja melainkan terkait minimnya lapangan kerja di Ciamis.

"Masyarakat disini itu masih sulit mendapatkan lapangan kerja untuk itu kami mendorong lapangan usaha agar masyarakat di Ciamis ini bisa mendapatkan pekerjaan terutama pekerjaan yang berkualitas," ujarnya.

"Dan saya sebagai tim pemenangan nasional Ganjar Mahfud dari PPP (Partai Persatuan Pembangunan) akan memperjuangkan harga murah, kerja mudah, hidup berkah, Insyaa Allah"kata dia menambahkan.

Sementara dari pantauan iNewsCiamisRaya.id, Sandiaga Uno dalam meraup suara warga Ciamis khususnya emak-emak mengikuti senam bareng ratusan relawan Ganjar-Mahfud.

Setelah itu, Sandiaga Uno bersama relawan Ganjar-Mahfud juga membagikan sembako kepada masyarakat di Desa Ciharalang, Kabupaten Ciamis.

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network