5 Fakta Ghisca Debora Aritonang Penipu Tiket Konser Coldplay, Korban Rugi hingga Rp5,1 Miliar

Giffar Rivana/Eni Pepin Lusiani
Ghisca Debora Aritonang, penipu tiket konser Coldplay. Foto: Antara

4. Uang hasil penipuan diduga mengalir ke Belanda

Polisi tengah menyelidiki uang penipuan tiket konser Coldplay yang dilakukan Ghisca Debora Aritonang. Penyidik telah menyita paspor milik Ghisca. Berdasarkan data pelintasan pada paspor, Ghisca pernah melakukan perjalanan ke Belanda.

"Sesuai data pelintasan paspor pernah ke Belanda. Tapi kami masih mendalami itu. Terkait jaringan dan sebagainya para pelapor adalah reseller dari korban yang dijanjikan oleh GDA," ucap Susatyo.

5. Ghisca mengaku salah dan siap diproses hukum

Saat dihadirkan ke hadapan publik ketika konferensi pers di Polres, Ghisca mengakui kesalahannya dan siap diproses hukum.

"Saya Ghisca Debora Aritonang, saya mengakui kesalahan saya. Dan saya akan mengikuti proses hukum. Dan proses ini sudah saya serahkan ke pihak kepolisian," kata dia.

Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul "5 Fakta Ghisca Debora Penipu Tiket Coldplay, Modus Rugikan Korban Rp5,1 Miliar Terungkap"

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network