Timnas Indonesia Dilibas Uzbekistan 0-2 di 16 Besar Asian Games 2023, Ini Penyebabnya

Eni Pepin Lusiani
Timnas Indonesia U-24. Foto: NOC Indonesia

2. Lini Depan Tumpul

Masalah dalam mencetak gol sudah terlihat sejak fase grup, di mana Timnas Indonesia U-24 hanya berhasil mencetak dua gol dalam tiga pertandingan. Fakta bahwa semua gol terjadi dalam satu laga melawan Timnas Kirgistan U-24 menunjukkan bahwa ada kekurangan dalam efektivitas serangan Timnas Indonesia U-24.

Timnas Indonesia U-24 mencoba mengatasi masalah di lini depan dengan mendatangkan Ramadhan Sananta di babak 16 besar. Namun, sayangnya, masalah tersebut tetap terjadi dan Timnas Indonesia U-24 tidak mampu mencetak gol dalam pertandingan tersebut.

Tumpulnya lini serang menjadi tantangan besar bagi Indra Sjafri sebagai. Sebagai pelatih, ia harus bisa mencari solusi untuk memecahkan masalah ini dan meningkatkan efektivitas lini serang tim jika ingin terus dipercaya menangani Timnas Indonesia di kelompok umur.

3. Gol Dianulir

Timnas Indonesia sempat berhasil mencetak gol di menit ke-110 melalui tendangan Ramadhan Sananta setelah mendapat umpan tendangan bebas Rizky Ridho di sisi kanan.

Sayangnya, gol yang dicetak oleh Ramadhan Sananta dianulir oleh asisten wasit. Asisten wasit melihat Sananta bergerak dari posisi offside, menyundul bola dengan baik untuk membobol gawang Uzbekistan.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network