JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id – Sempat dirilis di berbagai platform media sosial PSSI, sebelum akhirnya dihapus, inilah susunan pemain Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023 yang bocor ke publik.
Dari beberapa nama pemain potensial yang mungkin akan dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia U-23 dalam persiapan menuju Piala AFF U-23 2023, terdapat sosok Rafael Struick, Ivar Jenner hingga dua pemain yang disanksi AFC karena keributan di final sepakbola SEA Games 2023, yakni Komang Teguh dan Taufafny Muslihuddin.
Rencananya pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, akan menggelar pemusatan latihan (TC) jelang laga Piala AFF U-23 2023 pada Selasa, 8 Agustus 2023 dan TC akan digelar di Jakarta pada 8 hingga 14 Agustus 2023 mendatang.
PSSI sempat mengungkap 26 nama pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Piala AFF U-23 2023. Foto: Twitter/@pssi
Kemudian, Shin Tae-yong akan membawa skuad Garuda Muda –julukan Timnas Indonesia U-23– menjalani Piala AFF U-23 2023 di Thailand pada 17-26 Agustus 2023. Di ajang tahunan ini, Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste.
Shin Tae-yong otomatis harus segera memanggil pemain-pemain terbaiknya karena persiapan yang semakin mepet. Dalam daftar pemain yang sempat bocor, Shin Tae-yong akan memanggil pemain-pemain terbaiknya.
Di posisi penjaga gawang ada kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari. Selanjutnya di posisi bek tengah ada Muhammad Ferarri, Komang Teguh, Rizky Ridho dan Alfeandra Dewangga.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait