get app
inews
Aa Text
Read Next : Liga Pelajar Ciamis Piala Tut Wuri Handayani ke-18 Dimulai

Liga Pelajar Ciamis Tut Wuri Handayani Cup 2024/2025 Kembali Bergulir, 12 Tim Masuk Semifinal

Selasa, 15 April 2025 | 15:32 WIB
header img
Pertandingan Liga Pelajar Ciamis 'Tut Wuri Handayani Cup" 2024/2025 babak 8 besar di Lapangan Bola Eks Zipur III Panyingkiran bulan Januari 2025 lalu. Foto: istimewa

CIAMIS, CiamisRaya.iNews.id - Liga Pelajar Ciamis "Tut Wuri Handayani Cup" ke-18 (2024/2025) yang sempat jeda sejak tanggal 23/1/2025 lalu, segera berlanjut. 

Memasuki babak semifinal semua tingkatan (SLTP, SLTA dan Putri) selama 3 hari mulai Rabu (16/4/2025) sampai Jumat (18/4/2025).

Ini 12 tim yang masuk babak semifinal di semua tingkatan:

  • SLTP (putra): (1) SMPN 1 Panumbangan, (2)SMPN 1 Cikoneng, (3) SMPN 4 Ciamis, (3) MTsN 9 Ciamis (Sindangkasih).
  • Putri: (1) SMAN 1 Rancah , (2) SMA Nusantara, (3) SMAN 2 Ciamis dan (4).SMAN 1 Kawali.
  • SLTA (putra); (1) SMAN 1 Ciamis, (2) SMAN 3 Ciamis, (3) SMKN 2 Ciamis dan (4) SMAN 1 Cihaurbeuti.

Babak semi final Liga Pelajar Ciamis "Tut Wuri Handayani Cup" 2024/2025, diawali dengan semifinal tim putri, Rabu (16/4/2025) jam 14.30 WIB: SMAN 1 Rancah vs SMA Nusantara, dan jam 16.00 WIB: SMAN 2 Ciamis vs SMAN 1 Kawali.

Kemudian tingkat SLTP (putra), Kamis (17/4/2025) jam 14.30 WIB; SMPN 1 Panumbangan vs SMPN 1 Cikoneng, dan Jumat (18/4/2025) jam 14.30 WIB; SMPN 4 Ciamis vs MTsN 9 Ciamis (Sindangkasih).

Sedangkan babak semifinal SLTA (Putra);  Kamis (17/4/2025) jam 16.00 antara, SMAN 1 Ciamis vs SMAN 3 Ciamis. Dan Jumat (18/4/2025) jam 16.00 WIB berhadapan SMKN 2 Ciamis vs SMAN 1 Cihaurbeuti.

"Seluruh pertandingan berlangsung di Stadion Galuh Ciamis. Termasuk pertanding finalnya,. Final SLTP, Selasa (22/4/2025) berikut tingkat putri dan SLTA putra Rabu 23/4/2025) " ujar Adang Ija Sudrajat, Ketua Forum Pemuda Galuh, operator penyelenggara Liga Pelajar Ciamis 'Tut Wuri Handayani Cup" kepada CiamisRaya.iNews.id Senin (14/4/2025).

Forum Pemuda Galuh rutin dan konsisten menggelar liga sepak bola tingkat pelajar di Ciamis setiap tahun mulai tahun 2004. Hanya terhenti 2 tahun pada masa pandemi Covid 19 tahun 2020 dan 2021.

Liga Pelajar Ciamis" Tut Wuri Handayani Cup" ke 18 tahun 2024/2025, kick off Senin (9/9/2024) tahun lalu, diikuti 91 tim , yakni 44 tingkat SLTP (35 SMP dan 9 MTs), 35 tim tingkat SLTA ( 19 SMA, 13 SMK dan 3 Madrasah Aliyah). Serta 12 tim putri (SLTP dan SLTA).

Seluruh pertandingan babak penyisihan grup semua tingkatan sampai babak 8 besar berlangsung di lapangan bola Eks Zipur III Panyingkiran. Babak 8 besar sudah berakhir pada Selasa tanggal 23 Januari 2025 lalu. Dan memastikan 12 tim masuk babak semifinal semua tingkatan.

Namun kemudian laga terjeda menyusul jadwal Liga Nusantara 2024/2025  dimana PSGC Ciamis salah satu pesertanya. Berikut juga penyesuaian dengan jadwal libur sekolah dan bulan puasa.

"Dan sekarang, mulai Rabu (16/4/2025) tournamen kembali dilanjutkan. Memasuki babak semifinal, berikut final untuk menentukan juara tiap tingkatan," imbuh Adang.

Dengan adanya jadwal Liga Pelajar ini, Stadion Galuh Ciamis kembali bergetar mulai Rabu (16/4/2025).

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut