get app
inews
Aa Text
Read Next : Kebakaran di Ciamis, Dapur Rumah Haryati Ludes Terbakar Gegara Lupa Matikan Tungku

Rumah Warga di Ciamis Nyaris Ludes Terbakar

Rabu, 13 November 2024 | 19:07 WIB
header img
Rumah warga di Ciamis nyaris ludes terbakar. Foto: Dok. Mako Damkar Satpol PP Ciamis

CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id - Rumah berlantai dua yang dihuni Mang Unus (70) dan anaknya Yudi (55) serta cucu korban, Aam (30) di Lingkungan Cibitung Girang RT 01 RW 07 Kelurahan Kertasari, Ciamis nyaris ludes diamuk si jago merah, Rabu (13/11/2024) siang sekitar jam 10.30 WIB.

Amuk api yang diduga berasal dari korsleting listrik tersebut menghanguskan kamar ukuran 4 x 2 meter persegi yang berada di lantai atas (lantai 2) beserta isinya seperti pakaian dan peralatan rumah tangga lainnya.

Lokasi kebakaran yang berada di pemukiman padat pemukiman penduduk tersebut sempat membuat panik warga.

Terlebih saat api berkobar Rabu siang tersebut panas sedang terik menyengat. Warga berdatangan berupaya ramai-ramai memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Setelah mendapat informasi dari warga dan korban, 3 orang petugas dari mako UPTD Damkar Ciamis datang ke lokasi dengan menggunakan mobil pancar Z 9921 V, yakni Yayan, Andi dan Egi. Sekitar pukul 11.25 WIB, Rabu siang tersebut api sudah padam.

"Kobaran api diduga berasal dari korsleting listrik," ujar Kabid Damkar dan Penyelamatan Satpol PP Ciamis, Fery Rochwandi SH MSi kepada iNewsCiamisRaya.id, Rabu (13/11/2024).

Waktu kejadian, Rabu siang tersebut rumah berlantai 2 tersebut dalam keadaan kosong. Yudi, anak korban sedang menjalani profesinya sebagai tukang parkir di pertigaan PB sekitar 500 meter dari lokasi rumah.

"Yudi sempat syok saat dikasih tahu warga kalau rumahnya kebakaran. Saat sampai di rumah, korban menyaksikan banyak warga berjibaku yang berupaya memadamkan api. Seluruh pakaian korban ludes, hanya tersisa yang dipakai korban," ujar Pepi, salah seorang rekan korban.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut