MALANG, iNewsCiamisRaya.id – AKP Agnis Juwita Manurung, Kasat Lantas Polres Malang kini tengah ramai diperbincangkan lantaran video dugaan pamer kekayaan tersebar luas ke publik.
Video yang diunggah oleh akun media sosial TikTok @pejabatcurang, memperlihatkan foto-foto Polwan cantik tersebut tengah memamerkan hartanya yang di postingan di akun pribadi instagramnya.
Video di akun TikTok itu, dinarasikan Kasat Lantas Polres Malang tersebut pamer harta barang-barang mewah mulai dari kacamata dior, tas merk Gucci dan Louis Vuitton, hingga sepeda seharga Rp 52 juta.
Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana mengatakan, telah mendapat klarifikasi dari Agnis. Berdasarkan pengakuan Agnis yang disertai dokumen-dokumen penyerta, barang-barang itu ada yang pemberian orang tuanya hingga dipinjam dari temannya.
"Ada yang memang dia beli sendiri seperti sandal tetapi bukan merk luar negeri, tetapi merk dalam negeri yang mirip dengan itu," ucap Putu Kholis Aryana dikonfirmasi Okezone, Senin (27/3/2023).
Sementara tas yang disebut bermerek Gucci dan Louis Vuitton diakui Agnis dipinjam dari temannya ketika ada acara resepsi. Begitu pun dengan sepeda yang dinarasikan berharga Rp 52 juta di akun Tiktok tersebut, juga dipinjamnya dari temen di Malang.
"Barang-barang seperti tas yang merupakan milik temannya pinjam pada saat kegiatan menghadiri acara resepsi atau acara dengan teman. Kemudian juga mengenai seperti barang seperti sepeda, ada juga yang dipinjam dari rekan di Malang. Untuk tas juga ada yang berasal dari orang tua, itu pun asli atau tidaknya saat ini AKP Agnis sedang menyampaikan bukti-bukti melalui klarifikasi di Polda," paparnya.
Menurutnya, ada sejumlah narasi yang tidak sesuai dengan aslinya dan yang bersangkutan sudah punya pembandingnya. Dari sanalah disebut Putu, ada dugaan barang yang ada dalam foto di unggahan yang viral itu berbeda dengan narasi aslinya.
Editor : Asep Juhariyono