get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemuda yang Diduga Bunuh Diri Loncat dari Jembatan Cirahong Ciamis Ditemukan Mengambang

Deretan Sekte Paling Nyeleneh di Dunia, Seks Bebas Sesama Anggota hingga Bunuh Diri Massal 900 Orang

Selasa, 22 November 2022 | 07:10 WIB
header img
Sekte People Temple melakukan bunuh diri massal di Guyana. Foto: AP

JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id – Inilah sejumlah sekte paling nyeleneh di dunia yang patut dicermati. Sekte apokaliptik kembali diperbincangkan dengan adanya penemuan mayat satu keluarga terdiri atas empat orang yang terjadi di Kalideres, Jakarta Barat.

Peristiwa tersebut sempat menggemparkan karena diduga terkait dengan praktik sekte apokaliptik. Namun hingga kini penyebab empat orang itu tewas masih terus diselidiki oleh pihak kepolisian.

Apokaliptik dalam bahasa Yunani memiliki arti menyingkap. Sedangkan dalam ilmu teologi dalam beberapa tulisan Yahudi dari tahun 300-100 SM, berarti keseluruhan pikiran, angan-angan, dan bayang-bayang yang menonjol.

Dalam ajaran apokaliptik ini juga memiliki nama, simbol angka, bahasa sandi, hingga ilmu kemalaikatan. Gerakan apokaliptik muncul pada masa penindasan dan penghambatan, hal tersebut disebutkan dalam buku 'Dari Aleksander Agung Sampai Bar Kokhba' karya Jagersma

Apokaliptik mengusung keyakinan bahwa semua kekuasaan, termasuk negara besar di dunia, tak akan bertahan hingga akhirnya kerajaan Allah, yakni masa keselamatan, akan datang.

Dalam perjalanannya ada beberapa sekte yang memegang kuat apokaliptik di dunia, bahkan sampai mengorbankan nyawa manusia.

Sekte apokaliptik yang paling nyeleneh di dunia

1. Anak Tuhan (Keluarga Internasional)

Pertama, sekte apokaliptik yang paling nyeleneh di dunia adalah Anak Tuhan (Keluarga Internasional). David "Moses" Berg mendirikan cabang dari agama Kristen yang berpaham komunis di California pada 1968. Kelompoknya didirikan bagi orang yang sangat peduli dengan kerusakan moral dan memandang perlunya evolusi. 

Berg memiliki perspektif yang berpusat pada seks untuk menyebarkan pandangan tentang tuhan. Salah satunya adalah merekrut anggota dengan terlebih dahulu mendapat pelayanan seks dari perempuan cantik.

Aturan sekte ini membolehkan hubungan seks dengan anak di bawah umur, bahkan dianjurkan sebagai tuntutan ketuhanan. Sekte ini sempat berganti nama beberapa kali, terakhir pada 2004 menjadi Keluarga Internasional. Kelompok ini masih ada sampai sekarang.

2. People Temple

Sekte apokaliptik yang paling nyeleneh di dunia selanjutnya ada People Temple. People Temple didirikan oleh Jim Jones sebagai kelompok progresif di Indiana, Amerika Serikat, pada 1955. Kelompok ini merekrut banyak orang dengan dalih mengadvokasi hak-hak sipil. Mereka memiliki panti jompo serta menampung orang-orang yang mengalami kesehatan mental. 

Seperti kelompok progresif sebelumnya, tujuan Jones mendirikan People Temple adalah mewujudkan masyarakat utopis yang egaliter. 

Pada 1965, Jones memindahkan keluarganya dan Peoples Temple ke Redwood Valley di California setelah muncul artikel di majalah Esquire. Isinya tempat itu diyakini sebagai save place dari perang nuklir. 

Kemudian pada 1974, People Power mengontrak lahan di Guyana untuk melarikan diri dari pengawasan media di AS. Tempat itu diberi nama Jamestown. Para pengikutnya bertahan hidup dengan bertani. 

Pada 1978, populasi Jonestown berkembang menjadi sekitar 900 orang. Namun beberapa anggota sekte yang kecewa membocorkan keberadaan mereka ke media AS.  Pada November 1978 anggota Kongres Leo Ryan bersama tiga jurnalis mendatangi Jonestown namun dibunuh. 

Setelah itu Jones memerintahkan para pengikutnya untuk menenggak minuman mengandung sianida dengan alasan untuk menghindar dari penangkapan hingga mengakibatkan 909 nyawa melayang.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut