3. Fiji
Negara yang berada di sebelah Timur Vanuatu ini juga termasuk negara yang mendukung Papua merdeka. Salah satu buktinya adalah kala bendera Bintang Kejora berkibar di Fiji pada 13 Juli 2022 lalu. Pengibaran ini dilakukan oleh Fiji Women’s Crisis Center atau Pusat Krisis Wanita Fiji.
Pengibaran ini bertepatan dengan diadakannya pertemuan Forum Kepulauan Pasifik ke-51 di Suva, Fiji.
4. Nauru
Nauru merupakan salah satu negara kepulauan yang berada di Mikronesia di Pasifik Tengah. Dalam KTT Pasifik Selatan di Kiribati pada Oktober 2000 silam, Nauru dengan tegas menyatakan dukungannya untuk kemerdekaan Papua.
Selain itu, negara ini juga mendukung adanya resolusi PBB terkait penentuan nasib bagi rakyat Papua Barat.
5. Tuvalu
Sama seperti Nauru, negara Tuvalu juga mendukung kemerdekaan Papua dari Indonesia serta menyoroti kasus dugaan pelanggaran HAM yang dialami masyarakat Papua.
Perdana Menteri Tuvalu, Enele Sopoaga pernah menyuarakan hal ini dalam Sidang Majelis Umum PBB tahun 2018.
Menurutnya, keinginan masyarakat Papua untuk merdeka dan lepas dari Indonesia harus didukung.
Nah, itulah sejumlah negara Pasifik yang mendukung Papua merdeka. Bagaimana menurutmu?
Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " 5 Negara Pasifik yang Mendukung Papua Merdeka, Kerap Kritik Indonesia di PBB "
Editor : Asep Juhariyono