CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id - KPU Ciamis telah menerima seluruh surat suara untuk Pemilu Serentak 2024. Baik surat suara Pilpres dan surat suara Pileg.
Terakhir surat suara yang tiba di gudang Sekretariat KPU di Jl Sudirman Ciamis, Jumat (5/1) sore berupa surat suara Pileg untuk DPRD Ciamis, surat suara DPRD Jabar dan surat suara untuk DPR RI.
Sebelumnya KPU Ciamis sudah menerima pengiriman surat suara Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (PPWP) dan surat suara untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Rabu (20/12/2023) lalu masing-masing 986.859 lembar. Plus 1.000 lembar surat suara untuk PSU (pemungutan suara ulang).
Sementara surat suara untuk Pileg (DPR RI, DPRD Jabar dan DPRD Ciamis) tiba sekretariat KPU Ciamis Jumat (5/1) dinihari pukul 01.00 WIB dengan menggunakan 3 mobil wing box (masing-masing truk box bernopol AB 8390 OE, AB 8454 OE dan AB 8450 OE) serta 1 mobil truk colt diesel (CDD) box. Berangkat dari percetakan di Nganjuk Kamis (4/1) sore jam 17.00.
Surat suara untuk DPR RI, DPRD Jabar dan DPRD Ciamis diturunkan dari mobil pengangkut kemudian disimpan sementara di gedung KPU Ciamis di Jl Sudirman, Jumat (5/1) sore harinya.
“Total sebanyak 1.974 dus berisi surat suara yang kami terima hari ini. Berupa surat suara Pileg untuk DPRD Ciamis, DPRD Jabar dan DPR RI, masing-masing 986.859 lembar,” ujar Ketua KPU Ciamis Oong Ramdani kepada iNewsCiamisRaya.id usai penyerahanan santunan untuk 50 anak yatim di Aula KPU Ciamis Jumat (5/1).
Dengan diterimanya surat suara untuk DPR RI, DPRD Jabar dan DPRD Ciamis tersebut menurut Oong, KPU Ciamis sudah menerima seluruh logistik untuk Pilpres dan Pilpres 2024. “Kecuali template surat suara untuk kalangan disabilitas memang belum kami terima,” katanya.
Dengan sudah diterimanya seluruh surat suara tersebut, menurut Oong, KPU Ciamis segera melakukan proses penyortir dan pelipatan (sorlip) surat suara.
Kegiatan sortir dan lipat (sorlip) surat suara tersebut akan dilaksanakan di gudang si Cepat Desa Cisadap yang akan melibatkan 500 orang petugas sorlip.
“Untuk proses sorlip ini kami merekrut 500 orang warga. Sebagian besar warga setempat. Sebelum dilaksanakan sorlip, KPU Ciamis akan menggelar rapat pleno terlebih dahulu. Terutama untuk penetapan upah sorlip per lembar surat suara,” jelas Oong yang pada kesempatan tersebut didampingi Tohirin dan Dede Hilman, komisioner baru KPU Ciamis serta sekretaris KPU Ciamis, Agus Karbianto.
Sebanyak 500 orang tersebut akan dibagi dua shift saat melakukan proses sorlip. Yakni shift pagi dan shift sore. “Diharapkan dalam 6 hari proses sorlip sudah selesai,” harapnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait