Buntut Dugaan Transaksi Mencurigakan, Ratusan Rekening Panji Gumilang Dibekukan PPATK

Arie Dwi Satrio/Eni Pepin Lusiani
Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang (tengah dan berpeci). Foto: Antara

JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id - Ratusan rekening milik pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun, Panji Gumilang dibekukan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). Hal tersebut dilakukan demi kepentingan pemeriksaan dan analisis tim PPATK karena diduga ada transaksi mencurigakan.

"Iya dibekukan rekeningnya," ujar Kepala PPATK, Ivan Yustiavandana saat dikonfirmasi, Kamis (6/7/2023).

Sebelumnya Mahfud MD selaku Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) menjelaskan bahwa Panji Gumilang memiliki ratusan rekening bank. Ratusan rekening Panji tersebut dibuat dengan enam nama yang berbeda.

 "Ya memang, 256 rekening atas nama Abu Totok Panji Gumilang, Abdussalam Panji Gumilang. Nama dia itu enam, ada Abu Totok, Panji Gumilang, Abdussalam, pokoknya enamlah. Dari situ semua ada dari 256 rekening atas nama dia," kata Mahfud, Rabu (5/7/2023).

Mahfud memastikan ratusan rekening milik Panji dan puluhan lain yang mengatasnamakan Ponpes Al Zaytun sedang dianalisis PPATK karena diduga ada transaksi yang mencurigakan.

"Ini sekarang sedang dianalisis dari sudut PPATK, apakah ada pencucian uang atau tidak. Secepatnya. Kalau ada mencurigakan makanya diambil oleh PPATK, sekarang sedang diambil oleh PPATK," kata Mahfud.

Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul "Ratusan Rekening Panji Gumilang Dibekukan PPATK Buntut Dugaan Transaksi Mencurigakan"

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network