Inilah 10 Mata Uang Tertinggi di Dunia, Dinar Kuwait Juara

Dinar Fitra Maghiszha
10 Mata uang tertinggi di dunia menarik untuk diulas. Mata uang merupakan satuan nilai untuk alat pembayaran yang berlaku di setiap negara. Foto: Ilustrasi/PIxabay

JAKARTA, iNewsCiamisRaya.id – Inilah 10 Mata uang tertinggi di dunia sangat menarik untuk diketahui. Mata uang adalah satuan nilai alat pembayaran yang diterima dan berlaku sebagai alat pembayaran yang sah di suatu negara.

Masing-masing negara mempunyai satuan nilai mata uang yang berbeda. Besaran mata uang dipengaruhi oleh berbagai faktor, selain seberapa alasan ekonomi negara itu, kekuatan nilai tukar juga menjadi faktor yang diperhitungkan.

Mata uang yang berlaku di dunia jumlahnya sangat banyak, namun terdapat mata uang yang memiliki nilai tukar paling tinggi.

Nama-nama kurs seperti Dolar, Poundsterling, dan Euro yang sering digunakan ternyata belum sebanding dengan deretan mata uang dengan nilai tukar tertinggi ini.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut 10 mata uang tertinggi di dunia mengacu pada nilai tukar Rupiah:

1. Dinar Kuwait (KWD)

Dinar Kuwait menjadi mata uang tertinggi dunia. Negara ini dinilai memiliki perekonomian yang stabil berkat tingginya permintaan pasokan minyak dan gas.

Kuwait juga memiliki cadangan, aset, dan emas yang mendukung kekuatan nilai mata uangnya, sehingga menjadi penyebab kekuatan kurs Kuwait. 1 KWD setara dengan Rp49.157,61.

2. Dinar Bahrain (BHD)

Dinar Bahrain adalah mata uang tertinggi kedua di dunia. Sama seperti Kuwait, negara Bahrain didukung oleh keunggulannya sebagai eksportir migas.

Kendati luas negaranya tak sebesar Amerika Serikat, tingginya ekspor migas membuat kurs BHD terjaga. Adapun 1 BHD setara dengan Rp40.421,29.

3. Rial Oman (OMR)

Rial Oman menduduki posisi ketiga dalam deretan mata uang tertinggi dunia. Selain juga karena cadangan minyak strategisnya, Oman juga memiliki rasio utang yang rendah terhadap PDB. 

Sehingga, nilai mata uangnya cukup terjaga sekaligus menjadi daya tarik bagi investor. 1 OMR setara dengan Rp39.587,99.

4. Dinar Yordania (JOD)

Dinar Yordania berada di posisi keempat sebagai mata uang tertinggi dunia. Salah satu hal yang membuat mata uang JOD relatif terjaga adalah karena kebijakan pemerintah yang menahan pengaruh kurs terhadap permintaan dan penawaran.

Yordania juga dikenal sebagai negara yang kaya akan sumber daya alam baik migas, dan sejumlah sektor seperti pertambangan. 1 JOD setara Rp21.497,80.

5. Dolar Kepulauan Cayman / Cayman Islands (KYD)

Kepulauan Cayman dianggap sebagai negeri 'surga pajak' bagi para perusahaan multinasional dengan modal raksasa. Secara historis pemerintah selalu mengandalkan pajak tidak langsung.

Adapun wilayah ini tidak pernah memungut pajak penghasilan, pajak keuntungan, atau pajak kekayaan apa pun. 1 KYD setara Rp18.145,53.

6. Poundsterling (GBP)

Posisi keenam adalah Great Britain Poundsterling (GBP). Suku bunga yang tinggi membuat nilai GBP menjadi lebih tinggi. Hal ini dipengaruhi oleh minat daya investasi para pemodal.

Selain itu, Britania Raya juga dikenal sebagai negara adidaya dengan cengkraman landskap politik global. 1 GBP setara dengan Rp17.017,95

7. Franc Swiss (CHF)

Franc Swiss atau CHF adalah mata uang dari negara Swiss dan Liechtenstein. Kekuatan CHF terjadi karena negara tersebut mengandalkan sektor perbankan yang tertutup, yang membuatnya menjadi tempat aman bagi modal internasional.

Adapun nominal 1 CHF setara Rp15.407,64.

8. Dolar Amerika Serikat (USD)

Dolar Amerika Serikat menjadi mata uang yang paling banyak digunakan di dunia. Selain karena kekuatan AS sebagai salah satu negeri adidaya dunia, dolar juga sering dipakai untuk mengukur kekuatan mata uang lain.

Adapun dolar juga dianggap oleh pemodal sebagai salah satu aset safe haven yang dibutuhkan saat krisis global melanda. 1 USD saat ini setara Rp15.250,05.

9. Euro (EUR)

Euro adalah mata uang cadangan terbesar kedua serta mata uang kedua yang paling banyak diperdagangkan di dunia setelah dolar Amerika Serikat.

Soliditas penggunaan mata uang ini membuat permintaannya cukup besar, sehingga nilai tukarnya pun juga ikut terdongkrak. 1 EUR setara Rp14.942,46.

10. Dolar Kanada (CAD)

Dolar Kanada menjadi mata uang tertinggi kesepuluh. Selain memiliki sumber daya alam yang melimpah, kekuatan dolar kanada juga terletak dari daya ekspor uranium yang dimilikinya. 

Kanada diketahui merupakan salah satu negara pemasok uranium terbesar dunia. 1 CAD setara Rp11.091,91.

Itu tadi ulasan 10 mata uang tertinggi dunia. Semoga menjadi ilmu pengetahuan baru.

Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " 10 Mata Uang Tertinggi di Dunia, Dinar Kuwait Memimpin "

https://www.inews.id/finance/keuangan/10-mata-uang-tertinggi-di-dunia-dinar-kuwait-memimpin

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network