get app
inews
Aa Text
Read Next : Pimpin PMII Kota Banjar 2024-2025, Ini Profil Muhamad Abdul Wahid

Hilang 2 Hari, Remaja Asal Jawa Tengan yang Tenggelam di Sungai Citanduy Berhasil Ditemukan

Kamis, 21 Maret 2024 | 12:31 WIB
header img
Hilang 2 hari, remaja asal Jawa Tengan yang tenggelam di Sungai Citanduy berhasil ditemukan. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Budiana Martin

BANJAR, iNewsCiamisRaya.id - Pencarian korban bernama Riki (24) warga Wanareja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah yang tenggelam di Sungai Citanduy, Kota Banjar, Jawa Barat berhasil ditemukan.

Diketahui, korban merupakan seorang remaja yang tersungkur ke Sungai Citanduy dari Jembatan Doboku, Kota Banjar lalu hilang terbawa arus pada Rabu (20/3) dini hari kemarin.

Riki berhasil ditemukan di wilayah Karang Gedang, Desa Madura, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap setelah dua hari Tim SAR gabungan melakukan pencarian.

Korban ditemukan oleh penambang pasir dalam kondisi meninggal dunia sekitar pukul 11.00 WIB pada Kamis (21/3/2024).

"Sudah ditemukan, korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia," kata Kepala BPBD Kota Banjar, Kusnadi, Kamis (21/3/2024).

Kusnadi mengatakan korban ditemukan oleh penambang pasir di wilayah Karang Gedang, Desa Madura, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.

"Tadi ditemukannya pukul 11.00 WIB," kata dia.

Saat ini korban dikatakan Kusnadi telah evakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Banjar." Sekarang jenazah korban dibawa ke RSUD," tutupnya.

Editor : Asep Juhariyono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut